Akhirnya Terungkap Temuan Baru Kompolnas dalam Tragedi Kanjuruhan, Singgung Soal Perintah Gunakan Gas Air Mata

- 5 Oktober 2022, 18:31 WIB
Akhirnya Terungkap Temuan Baru Kompolnas dalam Tragedi Kanjuruhan, Singgung Soal Perintah Gunakan Gas Air Mata
Akhirnya Terungkap Temuan Baru Kompolnas dalam Tragedi Kanjuruhan, Singgung Soal Perintah Gunakan Gas Air Mata /kolase foto ANTARA dan Twitter FIFA/

TERAS GORONTALO - Akhirnya terungkap temuan baru Kompolnas dalam tragedi Kanjuruhan.

Tragedi Kanjuruhan meninggalkan duka mendalam bagi persepakbola Indonesia.

Stadion Kanjuruhan berdarah, persepakbola Indonesia berduka.

Akibat kericuhan tersebut yang kini disebut sebagai tragedi Kanjuruhan telah menewaskan lebih dari 187 jiwa.

Baca Juga: Akhirnya Polri Bakal Tetapkan Tersangka dalam Kasus Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan

Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang terjadi usai pertandingan antara Arema vs Persebaya Surabaya di BRI Liga 1 pada Sabtu, 1 Oktober 2022 malam.

Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) menemukan sejumlah hal dari hasil pengawasannya di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Komisioner Kompolnas, Albertus Wahyurudhanto mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan asesmen ke beberapa pihak, di antaranya anggota Polres Malang, Bupati Malang, Aremania, dan korban yang mengalami luka-luka.

"Salah satu hasilnya, belum ditemukan adanya instruksi resmi dari Kapolres selaku penanggung jawab pengamanan dalam pertandingan tersebut," kata Wahyu, dikutip dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Pikiran Rakyat PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah