Profil Jaksa Erna Normawati, Dulu Tuntut Hukum Mati Amrozi, Kini Garang Tolak Eksepsi Putri Candrawathi

- 26 Oktober 2022, 20:15 WIB
Profil Jaksa Erna Normawati, Dulu Tuntut Hukum Mati Amrozi, Kini Garang Tolak Eksepsi Putri Candrawathi
Profil Jaksa Erna Normawati, Dulu Tuntut Hukum Mati Amrozi, Kini Garang Tolak Eksepsi Putri Candrawathi /Tangkapan layar YouTube CMI Media/

TERAS GORONTALO – Dalam sidang pembunuhan berencana Brigadir J, sosok jaksa perempuan, Erna Normawati, menarik perhatian publik.

Suara jaksa perempuan Erna Normawati yang lantang, terdengar sangat jelas ketika dengan tegas menolak eksepsi yang diajukan tersangka Putri Candrawathi.

Sebagai seorang jaksa perempuan, Erna Normawati memiliki suara khas mirip seorang rocker, namun tetap terdengar lantang dan garang ketika berbicara di persidangan.

Baca Juga: Belum Deal! Nama AHY 'Terancam' Ahmad Heryawan, Nasdem Serahkan Anies Baswedan Menentukan

Menjadi Jaksa Penuntut Umum dalam sidang pembunuhan berencana Brigadir J, tidak lantas membuatnya gentar saat menolak nota keberatan yang disampaikan kuasa hukum tersangka Putri Candrawathi.

Dengan garang dan lantang, dia menepis semua alibi yang disampaikan oleh tim penasehat Putri Candrawathi, saat sidang lanjutan pembunuhan berencana Brigadir J.

Penolakan tersebut terjadi karena Erna Normawati menilai jika isi dari nota keberatan tersebut, adalah materi perkara yang seharusnya tidak boleh masuk ke dalam ruang lingkup eksepsi.

Tanpa ragu dan lugas, dia menyebutkan jika kuasa hukum dari istri Ferdy Sambo itu, tidak memahami surat dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum.

Menurutnya, apa yang dijelaskan dalam eksepsi Putri Candrawathi itu lebih tepat untuk dibahas saat sidang telah memasuki tahap pembuktian.

Halaman:

Editor: Viko Karinda

Sumber: hukum online YouTube Arkan Wijaya Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah