Kondisi Terkini 2 Orang Diduga WNI, Korban Tragedi Pesta Halloween di Itaewon Korea Selatan

- 30 Oktober 2022, 15:54 WIB
Kondisi Terkini 2 Orang Diduga WNI, Korban Tragedi Pesta Halloween di Itaewon Korea Selatan
Kondisi Terkini 2 Orang Diduga WNI, Korban Tragedi Pesta Halloween di Itaewon Korea Selatan /Tangkapan layar YouTube Sky News/

TERAS GORONTALO – Tragedi Pesta Halloween yang terjadi di Itaewon, Korea Selatan telah membuat ratusan nyawa melayang dan puluhan orang luka-luka.

Ratusan orang yang menjadi korban dalam tragedi Pesta Halloween di Itaewon, tidak hanya warga lokal saja, namun juga beberapa warga negara asing dari berbagai negara di penjuru dunia.

Dilansir Teras Gorontalo dari Reuters, tercatat sebanyak 19 warga negara asing turut menjadi korban, dari tragedi Pesta Halloween Itaewon, yang terjadi pada Sabtu, 29 Oktober 2022.

Kendati demikian, Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia di Seoul, Korea Selatan, sempat membeberkan bahwa setidaknya ada 2 orang Warga Negara Indonesia (WNI) yang terluka, akibat insiden berdarah ini. 

Baca Juga: BREAKING NEWS, KBRI Nyatakan Tidak  ada Korban WNI Insiden Hallowen Korsel

Kedua WNI ini disebutkan sempat datang ke Itaewon, Seoul, untuk menyaksikan Pesta Halloween yang diselenggarakan pada malam tanggal 29 Oktober 2022.

Dalam siaran pers yang dilangsungkan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), Minggu 30 oktober 2022, 2 orang WNI yang masing-masing berinisial AR dan CA menderita luka-luka dan saat ini telah dirawat di Korea University Anam Hospital.

“WNI berinisial AR telah dirawat Korea University Anam Hospital. Minggu pagi yang bersangkutan sudah keluar dari rumah sakit dalam keadaan baik," tulis KBRI Seoul dalam siaran persnya.

Sedangkan korban lainnya yang berinisial CA, masih dirawat akibat minor injury yang dideritanya.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x