Misteri Dibalik Hilangnya Dosen UII Ahmad Munasir Rafie Ternyata Sempat Kirim Pesan ini ke Istri

- 19 Februari 2023, 22:25 WIB
Dokumentasi - Dosen UII Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie Pratama dilaporkan hilang kontak setelah mengunjungi University of South-Eastern Norway (USN) di Norwegia
Dokumentasi - Dosen UII Yogyakarta Ahmad Munasir Rafie Pratama dilaporkan hilang kontak setelah mengunjungi University of South-Eastern Norway (USN) di Norwegia /

TERAS GORONTALO - Keberadaan dosen UII bernama Ahmad Munasir yang hilang tanpa kabar menyisakan misteri bagi banyak orang.

Pasalnya, sudah beberapa hari dosen UII Ahmad Munasir menghilang dalam tugasnya di negara Norwegia.

Dalam detik detik terakahir hingga dinyatakan hilang, rupanya Ahmad Munasir sempat mengirimkan pesan ke sang istri.

Baca Juga: Kisah Oma Evelin Mengais Rezeki di Tepi Pantai Jiko Boltim, Jarang Disentuh Pemerintah: Saya Malu Menuntut

Melansir dari Antaranews,komunikasi terakhir Ahmad Munasir dengan istrinya tercatat pada Minggu , 12 Februari 2023 dalam perjalanan pulangnya yang saat itu berada di Bandara Oslo beberapa saat sebelum menaiki pesawat menuju Istanbul.

"Menunggu boarding," bunyi pesan Ahmad Munasir kepada istrinya.

Namun hingga kini, Ahmad Munasir tidak pernah mengirimkan pesan lagi kepada istri dan rekan-rekannya.

Baca Juga: 6 Tanda Kematian Sudah Dekat Menurut Islam, Benarkah Sering Terasa Pada Waktu Ashar?

Sebelumnya, Ahmad Munasir melakukan perjalanan ke Oslo, Norwegia, pada 4 Februari 2023 dalam rangka tugas kampus untuk mengikuti aktivitas mobilitas global di University of South-Eastern Norway (USN) di Norwegia.

Ahmad Munasir seharusnya kembali 12 Februari melalui Istanbul dengan penerbangan Turkish Airlines dan mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Kamis, 16 Februari 2023.

Tim Pusat Krisis UII Yogyakarta telah melakukan penggalian jejak digital dan memastikan bahwa Ahmad Munasir sudah meninggalkan Oslo, Norwegia dan berada di Istanbul, Turki.

Rektor UII Fathul Wahid mengatakan selain rekaman aktivitas "sign out google drive" yang terjadi pada 13 Februari 2023 pukul 03:57 waktu setempat, Tim Pusat Krisis UII juga menemukan jejak digital lain.

Baca Juga: 5 Tanda Rumah Berhantu, Nomor 4 Pasti Kamu Pernah Merasakannya Juga Kan?

"AMRP sempat terhubung internet melalui koneksi Virtual Private Network eduVPN yang mengarah ke kampus UII. Lokasi aksesnya di sekitar Istanbul, pada sekitar pukul 19:00-23:00 waktu setempat pada 12 Februari 2023," ujar Fathul Wahid dalam keterangannya, Sabtu 18 Februari 2023.

Menurut dia, informasi yang diterima dari KBRI Oslo menegaskan temuan jejak digital tersebut.

Pihak kepolisian di Oslo memastikan bahwa catatan pihak imigrasi di Bandara Oslo menunjukkan bahwa Ahmad Munasir sudah tidak berada di wilayah Schengen pada 12 Februari 2023.

Baca Juga: Kisah Crossover: One Piece, Dragon Ball Z dan Toriko Akan Ditayangkan

Kabar terbaru, perkembangan dari hasil pelacakan akhirnya keberadaan Ahmad Munasir membuahkan titik terang.

Hal itu disampaikan langsung melalui laman resmi kampus tempat Ahmad Munasir mengabdi.

"Berdasarkan informasi yang diterima oleh keluarga melalui UII dari Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI)diketahui, AMRP terdeteksi masuk Amerika Serikat melalui Bandara Boston pada 13 Februari 2023" Rilis dari rektor UII yang disampaikan di laman resmi tersebut.

Namun meskipun demikian, Rektor UII Prof. Fathul Wahid, menambahkan lokasi keberadaan Ahmad Munasir di Boston masih tidak diketahui secara pasti.***

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah