Viral Biro Jodoh Massal Digelar di China, Ramai Pria Cari Pasangan Wanita Tanpa Adik Laki-laki

- 29 April 2023, 05:00 WIB
Viral Biro Jodoh Massal Digelar di China, Ramai Pria Cari Pasangan Wanita Tanpa Adik Laki-laki
Viral Biro Jodoh Massal Digelar di China, Ramai Pria Cari Pasangan Wanita Tanpa Adik Laki-laki /freepik/mego-studio/

TERAS GORONTALO - Viral sebanyak 4.000 orang mengikuti acara biro jodoh massal di provinsi Shandong, China.

Dilansir dari Weibo, salah satu konsep ideal pencarian jodoh bagi laki-laki di China adalah wanita yang tidak memiliki saudara laki-laki yang lebih muda.

Menurut laporan media lokal, pria lajang di China yang mencari pasangan yang tidak memiliki saudara laki-laki semakin bertambah banyak.

Hal ini dikarenakan mereka khawatir akan menjadi beban keuangan bagi pasangan mereka di masa depan.

Pada sebuah acara di provinsi Shandong, seorang pria yang berusia 30an keatas mengemukakan sebuah pernyataan.

Pria itu berkata ia menginginkan pasangan yang memiliki pekerjaan tetap, mobil dan sebuah apartemen, namun dengan syarat wanita tersebut tidak memiliki saudara laki-laki.

Beberapa wanita di China bahkan sampai menuliskan di bio mereka bahwa mereka bukan "Fu di mo".

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x