Tinjau Keamanan Natal, Kapolri: 18 Tersangka Teroris Telah Dijaring Densus 88

Tayang: 25 Desember 2023, 16:05 WIB
Penulis: Opsar Damodalag
Editor: Viko Karinda
Tinjau Keamanan Natal, Kapolri: 18 Tersangka Teroris Telah Di Jaring Densus 88
Tinjau Keamanan Natal, Kapolri: 18 Tersangka Teroris Telah Di Jaring Densus 88 /Facebook @Listyo Sigit Prabowo/

TERAS GORONTALO - Dalam rangka perayaan Ibadah Natal, TNI-Polri melakukan patroli keamanan pada beberapa Gereja di Indonesia.

Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo selaku Kapolri menyampaikan bahwa, terdapat 18 tersangka teroris telah ditangkap oleh tim Densus 88 selama desember.

Dilansir Teras Gorontalo dari Antara, hal itu dikatakan Kapolri saat meninjau keamanan perayaan Natal di Gereja Katedral Jakarta pada minggu, 24 Desember 2023.

Baca Juga: Shanks Bantu Luffy Untuk Kalahkan Saturn, Aliansi Yonkou Paling Kuat Sejarah One Piece

"Kami sudah mengamankan 18 orang yang saat ini kami lakukan pendalaman, diamankan oleh teman-teman Densus," ungkap Sigit saat melakukan kunjungan di Gereja Katedral Jakarta.

Kapolri juga menyampaikan bahwa, 18 orang yang ditangkap merupakan tersangka tindak pidana Terorisme dan sudah diamankan oleh tim Anti Teror Densus 88.

Dalam sambutanya Sigit juga menambahkan bahwa siapa saja yang mengganggu kelancaran Misa Natal dan keamanan masyarakat akan segera ditindak oleh jajaran Kepolisian.

Disisi lain, Kombes Polisi Aswin Siregar selaku jubir Densus 88 Polri juga menerangkan adanya penangkapan 18 tersangka teroris yang terjaring selama bulan Desember 2023 tersebut.

Penangkapan 18 tersangka itu dibeberkan Aswin tertangkap di beberapa tempat seperti Jawa Tengah, Banten, Jawa Barat, Kalimantan Tengah, dan Sumatera Utara.

Halaman:

Tags

Terkini

Trending

Berita Pilgub