Viral Video Oknum Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector, Krishna Murli Beri Tanggapan dan Sebut DC...

- 24 Maret 2024, 20:44 WIB
Viral Video Oknum Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector, Krishna Murli Beri Tanggapan dan Sebut DC...
Viral Video Oknum Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector, Krishna Murli Beri Tanggapan dan Sebut DC... /

 

TERAS GORONTALO - Kejadian kurang mengenakan kembali di instansi kepolisian Republik Indonesia.

Pasalnya, seorang yang merupakan oknum polisi melakukan tindakan dengan melepaskan timah panasnya.

Kejadian tersebut diduga ditengarai oknum polisi yang ditagih oleh pihak debt collector terkait tunggakan mobil.

Sontak aksi tersebut mendapatkan sorotan oleh berbagai pihak masyarakat, salah satunya Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Krishna Murti.

Dalam hal ini, Krisna Murti yang pernah menjadi atasan dari Ferdy Sambo memberikan tanggapan terkait kejadian tersebut.

Melalui akun media Instagram @Krishnamurti_bd91, dirinya menyebut jika DC masuk kategori pencurian dengan kekerasan.

"DC itu masuk kategori pencurian dan kekerasan (rampok) . Mereka tidak berhak menarik kendaraan dari klien, " Tulisnya dalam kolom komentar.

Krishna Murti juga meminta agar banyak pihak tidak mengujat yang bersangkutan .

"Jadi korban DC mau ngadu kemana? Apalagi kalau DC banyakan dan membahayakan. Jangan asal hujat ybs, semua itu ada sebab akibat, " Tambahnya.

Sontak komentar tersebut menuai pro dan kontra di tengah masyarakat dalam menanggapi kejadian tersebut.

Beberapa netizen sepakat dengan apa yang dikatakan oleh lulusan Akpol pada 1991 lalu ini.

Namun, beberapa netizen juga tidak sepakat mengingat anggota polisi merupakan seorang yang mengayom masyarakat dan tindakan tersebut sudah melanggar.

Para masyarakat banyak yang menyebut jika kesalahan ada pada kedua bela pihak karena DC yang kasar serta oknum polisi yang melukai orang lain.

Sebelumnya, cuplikan video memperlihatkan seorang pria dengan mengenakan kemeja biru kotak kotak berada di depan mal tengah cekcok dengan seorang pria berbaju hitam

Pria kemeja biru yang diduga merupakan oknum polisi, kemudian menarik pelatuk pistol ditangannya dan menembak si pria baju hitam yang di duga debt collector dari jarak dekat.

Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu, 23 Maret 2024 dan berlokasi di jalan Pom IX, kecamatan Ilir Barat , Kota Palembang Sumatera Selatan.

Selain menembak, dalam video disebut diduga oknum polisi melukai korban dengan senjata tajam.

Akibat peristiwa tersebut, sang Debt Collector harus menerima dan menjalani perawatan di RS Siloam. ***

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x