Edan!! Seraphim Luffy Kacaukan One Piece, Pulau Manusia Ikan Hancur

5 November 2022, 18:45 WIB
Edan!! Seraphim Luffy Kacaukan One Piece, Pulau Manusia Ikan Hancur /tangkap layar YouTube @Real Gue Noe

TERAS GORONTALO - Sepanjang tahun 2022, One Piece telah mengungkapkan banyak kejadian yang sudah diramalkan.

Meskipun sulit untuk mengatakan Luffy akan menghancurkan Pulau Manusia Ikan.

Namun pada kenyataannya, kehancuran Pulau Manusia Ikan sudah diramalkan saat bajak laut topi jerami berada di Pulau Manusia Ikan.

Saat ini, dengan kemunculannya Dr. Vegapunk dan berbagai temuan yang ia ciptakan, membuat pembaca One Piece membuat teori baru.

Teori ini terkait dengan kemunculan Seraphim yang terkait dengan ramalan kehancuran Pulau Manusia Ikan.

Pada Arc Pulau Manusia Ikan, banyak kekacauan yang terjadi setelah madame Shyarly membuat ramalan tentang Luffy yang menghancurkan pulau manusia ikan.

Karena pada saat itu, Luffy adalah tersangka yang paling berdasarkan penampilannya sehingga mereka berasumis bahwa dialah pelakunya.

Baca Juga: One Piece: Inilah 7 Buah Iblis Sangat Kuat, Namun Digunakan Oleh Orang Lemah

Namun pada akhir Arc, Luffy membuktikan bahwa dia tidak bersalah kepada semua orang di Pulau Manusia Ikan.

Arc ini menjadi penting karena merupakan kejadian kemunculan pertama mereka setelah time skip.

Tak hanya itu, kejadian di Pulau Manusia Ikan juga merupakan awal konfrontasi antara Luffy dan Big Mom.

Namun satu hal yang dilupakan, walaupun Luffy sudah menyelamatkan mereka, ramalan kehancuran Pulau Manusia Ikan ini masih akan terjadi.

Ramalan yang dibuat menunjukan siluet seorang pria yang menggunakan topi jerami seperti Luffy yang akan menghancurkan Pulau Manusia Ikan.

Madam Shyarly menjamin ramalan ini akam terjadi, meskipun Luffy telah menyelamatkan mereka, ia akan kembali untuk menghancurkan Pulau Manusia Ikan.

Lalu, apa yang membuat Seraphim terhubung dengan kehancuran Pulau Manusia Ikan?

Entah bagaimana, di tahun yang sama, sesuatu yang lebih besar mungkin akan terjadi setelah Luffy mengalahkan Kaido.

Baca Juga: One Piece: Kru Bajak Laut Terkuat, Siapa yang Menang Jika Zoro dan Sanji Bertarung?

Kemunculan Seraphim bisa dibilang menjadi salah satu plot twist yang dimiliki oleh serial One Piece ini.

Meskipun informasinya masih sedikit, namun menurut satu teori, kemunculan Seraphim ini mungkin menjadi kunci untuk memahami ramalan kehancuran Pulau Manusia Ikan.

Seraphim sendiri adalah klon dari bajak laut dan panglima perang yang kuat dan diberikan kekuatan Pacifista dan Lunarian.

Ini menjadikan Seraphim menjadi salah satu kekuatan terkuat yang bisa mengacaukan dunia One Piece.

Meskipun kekuatan penuh Seraphim belum diperlihatkan, jelas bahwa mereka adalah kekuatan yang harus diperhitungkan di dunia One Piece.

Menurut teori baru ini, Luffy bukanlah sumber kehancuran Pulau Manusia Ikan, melainkan klon Seraphim versi dirinya.

Ada bukti yang mendukung teori ini, siapapun yang menghancurkan Pulau Manusia Ikan pastilah Luffy atau sesuatu yang mirip dengannya.

Sejauh ini, yang cocok dengan deskripsi pada ramalan itu hanyalah Luffy sendiri.

Selama pertarungannya, ada kemungkinan besar bagi pemerintah dunia untuk mengambil sampel DNA milik Luffy.

Dengan asumsi bahwa sampel DNA milik Luffy ini adalah langkah pemerintah dunia untuk menciptakan Seraphim Luffy.

Baca Juga: Termasuk God Enel, Ini Deretan Karakter Lama yang Bakal Terlibat di Perang Final Saga One Piece

Aspek lain yang mendukung teori ini adalah nyala api yang hadir dalam ramalan.

Selain Luffy yang bisa menciptakan api melalui teknik red hawk miliknya, ras Lunarian yang ditanamkan pada Seraphim bisa menciptakan api.

Lunarian memiliki kemampuan untuk menciptakan dan mengendalikan api yang hanya bisa ditandingi oleh pengguna buah iblis Mera Mera no Mi.

Bukti terbesar yang mendukung teori ini adalah Luffy tidak memiliki keinginan untuk menghancurkan Pulau Manusia Ikan.

Ini dikarenakan Luffy memiliki banyak teman di sana dan ia mempertaruhkan nyawanya untuk melindungi Pulau Manusia Ikan.

Hal ini membuat Luffy tidak mempunyai alasan untuk menghancurkan Pulau Manusia Ikan.

Berbeda dengan pemerintah dunia yang memiliki alasan karena Pulau Manusia Ikan sering menyebabkan banyak masalah bagi mereka.

Pulau Manusia Ikan sering mengancam kekuasaan pemerintah dunia sehingga membuat mereka ingin menghilangkan ancaman ini.

Dengan kemunculan Vegapunk dan Seraphim yang ada saat ini, memungkinkan teori mengenai misteri kehancuran Pulau Manusia Ikan ini akan benar-benar terjadi.***

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: CBR

Tags

Terkini

Terpopuler