Bajak Laut Dengan Penutup Mata yang Dimaksud Eiichiro Oda Muncul di Final Saga, Musuh Terakhir Luffy ?

1 Januari 2023, 10:47 WIB
Bajak Laut Dengan Penutup Mata yang Dimaksud Eiichiro Oda Muncul di Final Saga, Musuh Terakhir Luffy ? /Edit/ Twitter @BSekolahan/

TERAS GORONTALO - Eiichiro Oda selalu memberikan informasi-informasi singkat terkait dengan alur cerita One Piece yang akan terjadi kedepan.

Dari informasi yang diberikan Eiichiro Oda memunculkan banyak asumsi dan menghasilkan teori-teori dalam serial One Piece.

Eiichiro Oda bakan sudah pernah membahas terkait dengan akhir cerita One Piece, dimana pada tahun 2007 mangaka tersebut pernah menyebutkan bahwa dia akan memunculkan seorang bajak laut dengan penutup mata pada final scene.

Baca Juga: Kisah Mbah Moen Ketika Baru Menjadi Kiai yang Iri pada Orang Bodoh

Eiichiro Oda berniat akan memunculkan karakter bajak laut yang memiliki image seperti bajak laut yang ada di dunia nyata, dimana salah satunya adalah dengan menggunakan penutup mata pada salah satu mata mereka.

Dengan begitu banyak fans One Piece yang menganggap bahwa jika karakter dengan penutup mata akan muncul maka serial anime ini juga segera berakhir.

Bahkan ada banyak fans One Piece yang beranggapan bahwa karakter bajak laut dengan penutup mata yang dimaksud Eiichiro Oda diasumsikan akan menjadi musuh terakhir Luffy.

Hal tersebut didasarkan pada anggapan bahwa karakter bajak laut dengan penutup mata tersebut akan dimunculkan pada akhir scene.

Karakter One Piece yang disebut-sebut pada awalnya akan dibuat Eiichiro Oda sebagai bajak laut dengan penutup mata adalah kurohige namun hal tersebut tidak terjadi.

Baca Juga: Tanpa Disadari Para Fans, Eiichiro Oda Sudah Pernah Tunjukkan Wujud Harta Karun One Piece

Selain Kurohige karakter One Piece yang dianggap akan menjadi bajak laut dengan penutup mata yang dimaksud oleh Eiichiro Oda adalah Doflamingo.

Anggapan tersebut berdasarkan dari beberapa hal seperti pada tiap kemunculan Doflamingo tidak pernah diperlihatkan matanya, bahkan pada salah satu SBS Eiichiro Oda menyebutkan bahwa dibalik kacamata Doflamingo ada kacamata lain.

Dua karakter yang disebutkan diatas juga dianggap akan menjadi musuh terakhir Luffy dalam final saga One Piece.

Dimana Luffy memiliki dendam kepada Kurohige karena dia adalah orang yang menyerahkan Ace pada Angkatan Laut sehingga dilakukan eksekusi.

Sedangkan Doflamingo dia juga masih dendam kepada Luffy, dimana dengan kekalahannya dari bajak laut Topi Jerami menyebabkan dirinya masuk penjara dan semua usahanya berantakan.

Baca Juga: Inilah 6 Pengguna Sage Mode Terkuat Di Serial Naruto dan Boruto

Bukan hanya musuh Luffy, Zoro juga digadang-gadang sebagai karakter bajak laut dengan penutup mata yang dimaksud Eiichiro Oda karena salah satu matanya memiliki luka yang disebabkan dari latihannya dengan Mihawk selama dua tahun yaitu saat timeskip One Piece.

Namun Eiichiro Oda belum pernah mengkonfirmasi terkait bajak laut dengan penutup mata akan menjadi lawan terakhir Luffy pada akhir cerita One Piece.

Atau bahkan Luffy lah yang akan menjadi bajak laut dengan satu penutup mata sebagaimana maksud dari Eiichiro Oda untuk akhir cerita One Piece.***



Editor: Viko Karinda

Tags

Terkini

Terpopuler