Ini Bukti Nyata Naruto Masih Hokage Saat Pertarungan Mengerikan Boruto Melawan Kawaki

6 Februari 2023, 18:05 WIB
Boruto-Naruto Next Generation /iQIYI

TERAS GORONTALO – Pada episode 1 anime Boruto-Naruto Next Generation, kita telah diperlihatkan pertarungan Boruto melawan Kawaki.

Pertarungan kedua shinobi yang memiliki kekuatan dahsyat tersebut merupakan gambaran yang akan terjadi di masa depan.

Selain itu, kita juga diperlihatkan kondisi desa Konoha telah hancur yang diduga perbuatan Kawaki.

Menariknya, sebelum Boruto dan Kawaki bertarung, ada sejumlah percakapan antara kedua shinobi tersebut yang bikin para fans bertanya-tanya.

Baca Juga: Naruto : Hashirama Ternyata Bisa Genjutsu Loh, Lebih Kuat dari Sharinggan?

Berikut ini percakapan antara Boruto dan Kawaki

"Saya tidak berpikir Anda akan pergi sejauh ini, Kawaki," ucap Boruto dalam episode 1 anime Boruto-Naruto Next Generation itu.

"Aku akan mengirimmu ke tempat Aku mengirim Hokage Ketujuh," ucap Kawaki kepada Boruto.

"Apa ini satu-satunya hasil yang mungkin," tanya lagi Boruto.

"Ya, itu betul. Usia shinobi sudah berakhir," jawab Kawaki.

"Aku masih shinobi," kata Boruto.

iQIYI

Usai percapakan itu, tampak Boruto dan Kawaki langsung mengaktifkan kekuatannya masing-masing untuk bertarung.

Nah menjadi pertanyaan besar para fans adalah kondisi Naruto apakah masih hidup dan masih menjadi hokage atau tidak.

Pasalnya, jika melihat perkataan Kawaki, bahwa dia akan mengirim Boruto ke tempat Hokage Ketujuh berada dan usia shinobi telah berakhir, menimbulkan berbagai spekulasi.

Pertama, apakah Naruto sudah mati? Dan kedua apakah Naruto bukan lagi hokage Konoha?

Baca Juga: 7 Shinobi Pengguna Jutsu Elemen Petir di Anime Naruto dan Boruto, Sarada Lebih Unik Dibanding Sasuke

Menjawab pertanyaan pertama apakah Naruto sudah mati atau tidak saat Boruto dan Kawaki akan bertarung di masa depan seperti yang diperlihatkan pada episode 1, jawabannya adalah kemungkinan besar masih hidup.

Alasan ini bukan tanpa sebab, karena Kawaki tidak mengatakan secara rinci kalau dia sudah membunuh Naruto atau tidak.

Kawaki hanya mengatakan akan mengirim Boruto ke tempat dia mengirim Hokage Ketujuh.

Beberapa teori berkembang jika tempat yang dimaksud Kawaki adalah dimensi ruang dan waktu miliknya.

Baca Juga: Fakta Menarik Boruto, Alasan Penglihatan Sarada Buruk hingga Pakai Kacamata Terungkap

Kedua, apakah Naruto masih hokage Konoha atau tidak, jawabannya masih.

Hal ini dapat dibuktikan dari patung hokage di Konoha yang terlihat jelas belum ada patung hokage lain setelah Naruto.

Maka dapat dipastikan bahwa Naruto masih menjadi hokage di desa Konoha.

Meski begitu ini hanyalah sebatas teori dan hiburan sambil menunggu kelanjutan Boruto-Naruto Next Generation dari sang pengarang.***

Editor: Sutrisno Tola

Tags

Terkini

Terpopuler