ONE PIECE, Terungkap Asal Usul dan Kekuatan Sesungguhnya ST Jaygarcia Saturn, Perpanjangan Imu Sama

20 Maret 2024, 18:00 WIB
ONE PIECE, Terungkap Asal Usul dan Kekuatan Sesungguhnya ST Jaygarcia Saturn, Perpanjangan Imu Sama /

TERAS GORONTALO - Penggemar telah melihat bagaimana wujud asli dari St. Jaygarcia Saturn setelah dirinya memanggil empat Gorosei lainnya.

Para Gorosei termasuk St. Jaygarcia Saturn telah memperlihatkan kekuatan dan wujud asli mereka.

Baca Juga: Anggota KPPS di Luwuk Banggai Disuap dan Ada Keterlibatan PPK, Hasyim Asyari: Sebut Saja!

Semuanya muncul dalam bentuk transformasi penuh ditengah kilat hitam raksasa.

Ternyata semua Lima Gorosei yang salah satunya adalah St. Jaygarcia Saturn didasarkan pada iblis dan makhluk iblis dari berbagai mitologi.

Ada kesalahpahaman bahwa semuanya secara eksklusif didasarkan pada iblis yokai Jepang.

Namun rupanya hal itu hanya berlaku pada beberapa dari Gorosei, dan beberapa lainnya didasarkan pada makhluk iblis dari mitologi yang berbeda.

Meski demikian lima sesepuh para Gorosei ini semuanya memiliki ciri-ciri umum yang didasarkan pada makhluk iblis.

Asal usul St. Jaygarcia Saturn

Seperti yang diketahui penggemar bahwa St. Jaygarcia Saturn memang didasarkan pada Gyuuki.

Gyuuki sendiri merupakan sebuah Yokai dalam mitos Jepang yaitu laba-laba bertanduk.

Tak hanya memiliki tanduk, laba-laba Saturn ini juga memiliki tubuh berbentuk sapi dan mirip dengan iblis.

Secara harfiah Gyuuki diterjemahkan menjadi “setan sapi”.

Setan Api ini dikenal dengan 2 jenis kekuatan.

Pertama, ia mampu menghasilkan racun mematikan, dan sangat berbahaya bagi manusia.

Racun St. Jaygarcia Saturn ininya ditemukan di ujung kakinya sendiri.

Kekuatan racun St. Jaygarcia Saturn mampu melelehkan apapun yang dilewatinya.

Kekuatan lainnya yang dimiliki St. Jaygarcia Saturn adalah menyakiti jiwa manusia dengan bunyi.

Hanya dengan mengeluarkan bunyi, St. Jaygarcia Saturn mampu membuat seseorang merasa sakit yang luar biasa.

Gyuuki tidak memiliki regenerasi, jadi kemungkinan besar itu adalah sifat yang dimiliki semua Gorosei secara terpisah.

Qt juga bisa melihat bahwa tulisan yang ada pada lingkaran setan saat para Gorosei hadir, mirip dengan poneglyph.

Meski demikian, tulisan-tulisan itu masih memiliki sedikit perbedaan antara satu dengan lainnya.

Hal itu menandakan bahwa untuk bentuk asli para Gorosei, Oda telah mengadopsi beberapa mitos lain yang ada di dunia.

Mitos ini bahkan merupakan karakter jahat yang sudah mulai terlupakan.

semua Gorosei memiliki mata cincin yang serupa, dan itu terlihat memiliki kesamaan dengan mata Im Sama.

hal itu juga menunjukkan bahwa kemungkinan semua Gorosei merupakan perpanjangan dari Im Sama.

Jadi wujud asli dan asal usul serta kekuatan St. Jaygarcia Saturn diadopsi dari Gyuuki yang merupakan sebuah Yokai dalam mitos Jepang yaitu laba-laba bertanduk yang kakinya beracun dan mampu mengeluarkan bunyi untuk menyakiti apapun yang ada di sekitarnya.***

Baca Juga: KEJUTAN ONE PIECE! Gorosei Nusjuro Melotot Melihat Kekuatan Mata Kiri Zoro, Ternyata Dia Mampu Me..

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Library of Ohara

Tags

Terkini

Terpopuler