Kemunculan Dewa Pelindung Elbaf, Lebih Kuat dari Im Sama?

- 2 November 2022, 16:24 WIB
Kemunculan Dewa Pelindung Elbaf, Lebih Kuat dari Im Sama?
Kemunculan Dewa Pelindung Elbaf, Lebih Kuat dari Im Sama? /Instagram @animem_verse_001/

TERAS GORONTALO - Setelah berakhirnya arc Wano, pulau Elbaf sering di perbincangkan sebagai salah satu pulau yang akan menjadi destinasi Luffy setelah negeri Wano.

Pulau Elbaf sudah pernah diceritakan dalam One Piece yaitu pada arc Little Garden saat kelompok Bajak Laut Topi Jerami bertemu dengan dua sosok dari ras raksasa yang bernama Dory dan Brogy.

Pulau Elbaf dikenal sebagai salah satu daratan paling kuat di One Piece karena di pulau tersebut merupakan tempat tinggal dari semua ras raksasa.

Pulau Elbaf memiliki pemimpin yang bernama pangeran Loki, dimana sosok tersebut pernah diceritakan pernah menjadi calon menantu Yonkou Big Mom. 

Baca Juga: Akhir Pertarungan Law vs Kurohige, Teach Berhasil Merebut Road Poneglyph Bajak Laut Hati

Big Mom menjodohkan salah satu putrinya bernama Lola untuk membangun hubungan kerjasama antara Bajak Laut Big Mom dengan pulau Elbaf.

Tujuan lain Big Mom ingin menjodohkan Lola dengan pangeran Loki agar dia dapat memiliki semua ras yang ada di One Piece salah satunya ras raksasa.

Akan tetapi pernikahan antara pangeran Loki dan Lola tidak terjadi karena anak perempuan Big Mom itu menolah perjodohan tersebut.

Pangeran Loki yang memimpin Elbaf juga dikenal sangat kuat, seperti beberapa ras raksasa yang pernah diperlihatkan dalam cerita One Piece yang memiliki kekuatan luar biasa.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah