Niat Licik Blackbeard Kedatangan Garp, Ingatan God Valley Penyebab Utama Koby Diculik, Pudding Turut Andil?

- 4 Januari 2023, 13:43 WIB
Niat Licik Blackbeard Kedatangan Garp, Ingatan God Valley Penyebab Utama Koby Diculik, Pudding Turut Andil?
Niat Licik Blackbeard Kedatangan Garp, Ingatan God Valley Penyebab Utama Koby Diculik, Pudding Turut Andil? /Tangkapan layar Youtube Shorts @Joyboyd3114/

 

TERAS GORONTALO - Tujuan Blackbeard dalam penculikan Koby di cerita One Piece yang adalah bagian dari rencana untuk memancing sosok Monkey D Garp untuk keluar dari masa pensiunnya. 

Tujuan Blackbeard ini yaitu mengincar ingatan tentang masa lalu dalam otak Garp berkaitan dengan peristiwa bersejarah 38 tahun lalu di God Valley.

Memang sampai sekarang pun kita masih belum tahu apa yang terjadi kepada Koby usai diculik kelompok bajak laut Blackbeard, meskipun kemungkinan besar dia masih hidup. 

Yang menarik adalah mungkin penculikan tersebut memang bagian dari rencana besar Blackbeard, dan melibatkan sosok Garp.

Baca Juga: One Piece 1072: Tak PD Lawan Kurohiga, Sengoku Sekarat, Garp MInta Sediakan Kain Kafan 

Lalu, apa tujuan Blackbeard incar Garp dengan menculik Koby? Jawabannya bisa jadi ada kaitannya ingatan Garp dengan peristiwa God Valley. 

Sengoku pada 38 tahun lalu sempat menjelaskan ada sebuah peristiwa besar dan bersejarah di mana kaum naga langit diserang oleh sebuah kelompok bajak laut yaitu kelompok Rocks D. Xebec.

kelompok Rocks D Xebec diketahui akhirnya bubar dan sebagian krunya ada yang menjadi Yonko. Sedangkan, nasib Rocks D Xebec dan kru lainnya masih menjadi misteri. Inilah yang coba untuk digali lebih dalam oleh sosok Blackbeard.

Dalam spekulasi atau teori sebelumnya, Blackbeard dianggap mewarisi tekad dari sosok Rocks D Xebec. 

Baca Juga: One Piece 1072: Oda Sensei Buat Gorosei Jadi Mahluk Abadi, Karena Buah Iblis Trafalgar Law

Hal ini berdasarkan adanya kesamaan dari beberapa hal yang ada, seperti nama kapalnya.

Karena itu, dengan sedikitnya informasi yang ada tentang Rocks, maka Blackbeard mencoba mencari tahu lebih banyak ke sosok yang terlibat langsung pada saat itu, orang itu tak lain adalah Garp. 

Koby sendiri merupakan salah satu angkatan laut muda yang dilatih oleh Garp, selain Helmeppo.

Karena koneksi inilah Blackbeard sadar jika Koby bisa jadi cara untuk memancing Garp keluar dari masa pensiunnya. 

Baca Juga: Misteri One Piece: Mengapa Rayleigh Selamatkan Hancock, Tapi Tidak dengan Ace di Marineford, Ini Alasannya...

Lalu, bagaimana kemudian Blackbeard menggali informasi dari ingatan Garp tentang sosok Rocks D Xebec serta peristiwa pada masa lalu? Jawabannya adalah Charlotte Pudding. 

Di chapter sebelumnya dalam seri manga One Piece, kita melihat bagaimana Van Augur dan juga Aokiji berhasil menculik Pudding. 

Mereka juga membuat kekacauan di Chocolate Town di wilayah Whole Cake Island. 

Pudding sendiri merupakan bagian dari suku mata tiga, diketahui dia bisa membaca Poneglyph ketika berhasil membangkitkan kekuatannya. Diyakini juga jika Pudding bisa membaca pikiran. 

Baca Juga: Ibu Luffy Akan Muncul Di Akhir Cerita One Piece, Bukan Seorang Wanita?

Dengan semua penjelasan ini, Pudding pasti akan turut dilibatkan untuk mencari informasi masa lalu dari ingatan Garp terutama tentang sosok Rocks D Xebec.

Dengan berbagai analisa ini, Blackbeard dipastikan sengaja incar Garp dengan menggunakan Koby sebagai umpan. 

Setelah itu, dia akan mencari tahu tentang informasi God Valley dengan memanfaatkan kekuatan dari Pudding. 

Selain menggali informasi tentang God Valley dan Rocks D Xebec, keberadaan Pudding juga bisa dimanfaatkan Blackbeard untuk kepentingan lainnya. Seperti, menggali informasi tentang kekuatan buah iblis lain. 

Baca Juga: Ibu Luffy Akan Muncul Di Akhir Cerita One Piece, Bukan Seorang Wanita?

Dalam chapter 1062, kita melihat bagaimana Blackbeard menyerang kelompok Trafalgar Law di tengah lautan. Tujuannya adalah mencuri salinan Road Poneglyph yang dia miliki. 

Namun, ada kemungkinan Blackbeard juga mengincar hal lainnya yaitu informasi mengenai kekuatan terbesar dari buah iblis Ope Ope yaitu Operasi Keabadian (Youth Surgery). 

Ini adalah sebuah kekuatan yang banyak diincar oleh orang-orang, karena mampu untuk memberikan keabadian kepada seseorang dengan mengorbankan nyawa dari sang pemilik buah iblis.

Blackbeard tahu tentang hal ini, namun dia tidak tahu banyak mengenai informasi kekuatan itu.

Baca Juga: Spoiler One Piece 1072: Oda Sensei Beberkan Garp Tewas Ditangan Kurohige di Pulau Winner

Inilah sebabnya kemudian dia mengincar Law, selain juga demi mencuri salinan Road Poneglyph, dia juga mengincar ingatannya tentang kekuatan buah iblis Ope Ope No Mi  dengan memanfaatkan kekuatan Pudding. ***

Editor: Agung H. Dondo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah