3 Fakta Menarik Mark III Karya Vegapunk, Pacifista Terkuat di One Piece, Bisa Dikendalikan Gorosei dan CP0

- 11 Februari 2023, 17:17 WIB
3 Fakta Menarik Mark III Karya Vegapunk, Pacifista Terkuat di One Piece, Bisa Dikendalikan Gorosei dan CP0
3 Fakta Menarik Mark III Karya Vegapunk, Pacifista Terkuat di One Piece, Bisa Dikendalikan Gorosei dan CP0 /

TERAS GORONTALO - Eiichiro Oda memperkenalkan jenis Pacifista baru di manga One Piece chapter baru, senjata tempur karya dr Vegapunk yang diberi nama Mark III dan bisa dikendalikan Gorosei dan CP0.

Selain bisa dikendalikan Gorosei dan CP0, Pacifista tipe Mark III juga digerakan oleh Sentomaru untuk membantu Monkey D Luffy melarikan diri, sambil menyusun rencana menemukan Vegapunk yang mendadak hilang.

Mark III juga merupakan judul pada One Piece 1074, sesuai bocoran, pada chapter 1075 nantinya, Oda Sensei akan memperlihatkan daya tarung Pacifista Mark III yang mengerikan.

Menurut bocoran, Oda mengklaim Mark III berbeda dengan Pacifista desain Vegapunk lainnya, kali ini Mark III dikatakan kekuatannya setara dengan level pengguna Haki.

Belum ada penjelasan resmi, namun aksi Mark III di One Piece 1075 nanti bakal memukau para penggemar, pasalnya Pacifista ini sudah disiapkan sebagai kejutan bagi musuh Monkey D Luffy dan dr Vegapunk.

Spoiler One Piece 1075 Reddit, Sentomaru Turun Tangan Bantu Monkey D Luffy, Keberadaan Nefertari Vivi Selama ini Terungkap
Spoiler One Piece 1075 Reddit, Sentomaru Turun Tangan Bantu Monkey D Luffy, Keberadaan Nefertari Vivi Selama ini Terungkap

Sebagai informasi, Pacifista adalah salah satu senjata terkuat yang dimiliki angkatan laut.

Biasanya, mereka akan menurunkan Pacifista untuk menghadapi lawan yang kuat.

Misalnya bajak laut dari Generasi Terburuk.

Pacifista juga sepertinya menjadi elemen penting dalam cerita, karena terhubung dengan salah satu karakternya, yaitu Bartholomew Kuma.

Masih banyak teka-teki yang belum terjawab terkait hubungan antara Kuma dan Pacifista.

Namun, One Piece 1074 memperlihatkan tipe Pacifista terbaru, Mark III.

Inilah beberapa hal menarik yang terungkap dari Pacifista terbaru Mark III:

1. Tipe Pacifista Terkuat

Dibandingkan tipe Pacifista yang pernah muncul sebelumnya, Mark III adalah yang terkuat dan tercanggih.

Hal ini diakui sendiri oleh CP0 yang bertarung melawan Pacifista Mark III di Egghead Island.

Menurut salah satu anggota CP0, Pacifista Mark III merupakan tipe Pacifista yang tingkat kekuatannya jauh melebihi tipe Pacifista yang dikerahkan saat pertempuran di Marineford.

Seperti yang diketahui para geek, ketika angkatan laut melawan kelompok Shirohige, mereka mengerahkan seluruh kekuatan mereka untuk itu.

Pacifista adalah salah satunya.

Namun, tipe yang dikerahkan dalam pertempuran adalah tipe awal seperti PX-2 atau bahkan PX-7.

Sedangkan seperti yang tertulis di bodi, Pacifista tipe baru ini tertulis PX-III.

2. Memiliki Sistem Pertahanan Terbaik

Selain sebagai yang terkuat, Mark III juga dikenal memiliki sistem pertahanan terkuat yang pernah ada.

Mereka dilengkapi dengan sistem pertahanan yang dikenal sebagai 'Buble Shield'.

Pacifista akan mengeluarkan semacam gelembung dari tangannya, dimana gelembung tersebut mampu menahan serangan apapun.

Hal ini terlihat dari pasukan CP0 yang tidak mampu menembus gelembung tersebut.

Menurut informasi dari CP0, 'Buble Shield' adalah sistem pertahanan terkuat yang pernah dibuat oleh Vegapunk.

Ini menarik karena artinya Mark III akan sangat sulit dikalahkan atau dihancurkan.

Namun, yang kemudian menjadi pertanyaan adalah apakah sistem pertahanan ini juga diterapkan oleh Vegapunk pada tubuh Seraphim?

Bukan Roronoa Zoro, Bukti dr Vegapunk Khianati Monkey D Luffy dan Topi Jerami Akhirnya Terungkap di One Piece 1075, Sanji Juga Ternyata...
Bukan Roronoa Zoro, Bukti dr Vegapunk Khianati Monkey D Luffy dan Topi Jerami Akhirnya Terungkap di One Piece 1075, Sanji Juga Ternyata...

3. Sistem Senjata Lebih Kuat

Dan fakta terakhir yang muncul dari Pacifista Mark III adalah mereka memiliki sistem senjata yang lebih kuat dari tipe sebelumnya.

Senjata yang dimiliki oleh Mark III memang tidak diperlihatkan di chapter 1074, namun di awal chapter kita melihat betapa banyaknya pasukan CP0 yang tumbang dan bangunan yang hancur menunjukkan bahwa kekuatan senjata mereka tidak main-main.

Pacifista sendiri dikenal memiliki sistem persenjataan yang monoton.

Mereka mampu menembakkan laser yang kuat dari tangan atau dari mulut mereka.

Hal ini terlihat dari tipe lama seperti PX-0 atau tipe lain yang pernah muncul di cerita.

Namun, Mark III mungkin memiliki persenjataan yang lebih tangguh yang membuat pasukan CP0 memutuskan untuk menyerah daripada menghadapi Pacifista.

Sebagai salah satu senjata terkuat manusia, Pacifista memang sengaja didesain menjadi 'mesin pembunuh' yang mengerikan.

Mereka dilengkapi dengan sistem pertahanan dan juga persenjataan yang sangat kuat.

Namun, ternyata Vegapunk juga menciptakan Pacifista jenis lain.

Dan di One Piece 1074, kita kemudian melihat bagaimana tipe terbaru ini merupakan yang paling up-to-date dari tipe sebelumnya. Akan menarik untuk melihat bagaimana kelanjutan Pacifista ini.

Terus, siapa saja yang mampu mengendalikan Mark III?

Berikut bocoran lengkap One Piece 1075 tentang siapa saja yang mampu mengendalikan Pacifista Mark III:

Pacifista ini dibuat karena Shicibukai dibubarkan.

Pacifista ini juga dapat dikendalikan penuh atau tidaknya tergantung dari perintah orang tersebut.

Hal itu sudah diatur oleh Vegapunk dan pemerintah dunia.

Biasanya, yang bisa mengatur adalah orang yang dekat dan dipercaya oleh Vegapunk.

Tentu saja, selain itu para petinggi dari pemerintah dunia juga bisa mengendalikannya.

Pacifista ini pertama kali muncul pada pertempuran di Pulau Sabody.

Mereka dibawa oleh Sentomaru dan admiral Kizaru dengan alasan untuk menangkap para bajak laut generasi terburuk.

Di sana, semua bajak laut kalah dan tak bisa menandinginya.

Tetapi, Pacifista yang menyerupai Bartholomew Kuma itu hanya ada satu orang yang asli.

Bartholomew Kuma merupakan anggota pasukan Revolusi yantg dipimpin oleh Monkey D Dragon, ayah dari Luffy.

Lalu, Pacifista yang kedua muncul saat penyerangan Shicibukai.

Pacifista tersebut berwarna putih, berbeda dari sebelumnya.

Dan yang terakhir berada di Pulau Egghead ini.

Berikut urutan yang dapat mengendalikan Pacifista secara penuh:

- Vegapunk

- Gorosei

- Tenryuubito

- Sentomaru

- CP0

Roronoa Zoro dan Buckingham Stussy mengenakan seragam atau pakaian khusus Vegapunk di One Piece 1075.
Roronoa Zoro dan Buckingham Stussy mengenakan seragam atau pakaian khusus Vegapunk di One Piece 1075.

Baca Juga: Luar Biasa, Pakaian Khusus Roronoa Zoro dan Stussy dari Vegapunk Terungkap di One Piece 1075

***

Editor: Viko Karinda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah