TERAS GORONTALO - Identitas Im Sama sampai hari ini menjadi hal yang belum terungkap di One Piece.
Meski demikian, petunjuk tentang Im Sama ternyata sudah lama diperbincangkan oleh kalangan fans One Piece.
Saat ini fans kembali dibuat pusing dengan identitas Im Sama yang katanya adalah Nefertari Lily.
Baca Juga: Akhirnya Oda Ungkap Misteri Isi Surat Nefertari Lili di One Piece,Berisikan Rahasia Klan D dan....
Lily pertama kali diungkapkan oleh Nefertari Cobra pada One Piece 1084 lalu.
Cobra yang melihat seseorang menaiki tahta pemerintah dunia lantas menyebutkan nama Lily.
Sebelumnya Cobra adalah orang yang dipilih untuk dimusnahkan oleh para Gorosei saat berada di Marijoa.