Menguak Misteri Poseidon dari Abad Kekosongan dan Peran Sang Senjata Kuno Demi Masa Depan Semesta One Piece

- 16 Juni 2024, 12:00 WIB
ANALISIS: Menguak Misteri Poseidon dari Abad Kekosongan dan Peran Sang Senjata Kuno Demi Masa Depan Semesta One Piece
ANALISIS: Menguak Misteri Poseidon dari Abad Kekosongan dan Peran Sang Senjata Kuno Demi Masa Depan Semesta One Piece /

Melihat bagaimana sosok Shirahoshi, yang penakut dan bukan sosok yang senang akan kekerasan, kecil kemungkinan jika dia akan menggunakan kekuatannya untuk menghancurkan sebuah pulau.

Ada sebuah teori menarik lainnya berkaitan dengan Shirahoshi dan juga kemampuan dahsyat yang dia miliki. Ada kemungkinan selain mampu mengendalikan Sea Kings, Shirahoshi juga mampu untuk mengendalikan lautan itu sendiri. Dalam hal ini, Shirahoshi bisa jadi mampu untuk mengendalikan arus laut, ketinggian air laut, dan berbagai hal lainnya yang berkaitan dengan air laut.

Dengan asumsi bahwa kemudian Im yang kemudian akan menenggelamkan dunia, ada dua hal yang bisa Shirahoshi lakukan. Yang pertama adalah menghancukan Red Line demi mendegah Im melakukan hal tersebut. Dengan memanfaatkan kekuatan dahsyat dari Sea Kings, Shirahoshi tentunya bisa dengan mudah menghancurkan seluruh Red Line dan menciptakan sebuah dunia baru.

Yang kedua, jika kemudian semuanya sudah terlanjut dan air laut mulai tidak terkendali dan mengancam kehidupan semua orang maka Shirahoshi yang kemudian akan mengendalikannya. Shirahoshi mungkin akan mengendalikan air laut tersebut dan kemudian memanfaatkannya untuk menghancurkan Red Line itu. Namun, dia tidak akan memanfaatkan Sea Kings.

Dengan menggunakan gelombang laut tersebut, Shirahoshi bisa menenggelamkan wilayah Red Line dan menghancurkan Mary Geoise. Satu hal yang jelas adalah kekuatan Shirahoshi sebagai putri duyung akan benar-benar sangat dahsyat yang mana membuat dia bukan hanya sekedar mampu mengendalikan Sea Kings. Dia akan mampu untuk mengendalikan gelombang laut bahkan air laut itu sendiri.

Sosok Terkuat Saat Ini

Sebagai sebuah Senjata Kuno, Shirahoshi tentunya adalah ancaman besar khususnya bagi pihak World Government. Dalam arc Reverie, kita melihat bagaimana Im nampak kesal dengan beberapa orang seperti Luffy, Blackbeard, Vivi, dan juga Shirahoshi. Artinya Im dan juga World Government mungkin sudah mengetahui bahwa dia adalah salah satu Senjata Kuno yaitu Poseidon.

Meskipun Shirahoshi memiliki kekuatan yang sangat mengerikan dan dahsyat, sayangnya dia bahkan tidak memiliki keberanian untuk melindungi dirinya sendiri. Hal ini bisa kita lihat selama arc Pulau Manusia Ikan di mana dia harus terkurung di kamarnya selama bertahun-tahun. Padahal, jika dia mau, dia bisa saja menghancurkan kelompok Hody Jones dan Vander Decken IX dengan cara memerintahkan Sea Kings untuk menyerang mereka.

Jadi, apakah Shirahoshi merupakan karakter terkuat di series One Piece? Jawabannya adalah tidak. Dia perlu seseorang untuk selalu melindunginya dari berbagai ancaman yang ada. Meskipun bukan sosok atau karakter paling kuat, Shirahoshi tetaplah karakter yang paling mengerikan dan berbahaya di seri One Piece mengingat dia adalah salah satu Senjata Kuno.

Meskipun begitu, ancaman besar yang Shirahoshi hadirkan bagi World Government tidak bisa diremehkan yang mana inilah alasannya dia jadi salah satu incaran dari sosok Im. Untuk saat ini, memang Shirahoshi masih tidak lebih dari sekedar putri duyung biasa. Namun, ketika momennya tiba kita akan melihat kedahsyatannya sebagai salah satu Senjata Kuno di dunia One Piece.

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah