One Piece: Klan D adalah Kunci Final Saga Melawan Pemerintah Dunia, Ternyata Monkey D Dragon dan...

- 21 Juni 2024, 12:00 WIB
Vegapunk ungkap rahasia final saga One Piece dan peran klan D diakhir cerita. Ternyata Monkey D Dragon dan...
Vegapunk ungkap rahasia final saga One Piece dan peran klan D diakhir cerita. Ternyata Monkey D Dragon dan... /

Dalam siaran Vegapunk di chapter 1117 dia secara khusus menunjukan pesan terhadap seluruh anggota dari klan D yang tersebar di seluruh dunia. Sayangnya, sebelum Vegapunk menyelesaikan pesan tersebut tayangannya sendiri terputus.

Namun, dia sempat mengatakan bahwa diantara mereka ada seseorang yang bisa jadi adalah seseorang yang penting. Sosok tersebut tidak lain adalah Luffy yang merupakan Joy Boy yang baru.

Kebangkitan Klan D

Dari apa yang dihadirkan dalam ceritanya, baik petunjuk yang Oda hadirkan dan juga dari apa yang Vegapunk ceritakan, klan D akan memiliki peranan penting di akhir cerita One Piece. Yang menarik adalah sebenarnya hal ini sudah diramalkan oleh Donquixote Doflamingo sejak lama. Donquixote Doflamingo pernah mengatakan bahwa klan D sebenarnya masih ada dan hidup di dunia One Piece.

Hanya saja mereka memutuskan untuk menyembunyikan nama mereka. Dan hal ini memang terbukti ratusan chapter kemudian. Buktinya adalah bagaimana Nefertari Cobra menjelasakn bahwa keluarga Nefertari adalah bagian dari klan D. Fak yang kemudian terungkap mengenai klan Nefertari ini membuka celah kemungkinan jika beberapa karakter lain dalam cerita One Piece juga adalah bagian dari klan D.

Seperti yang dijelaskan di atas, apa yang kemudian terjadi dengan klan D siapa sebenarnya mereka dan apa arti dari kata D tersebut memang masih jadi misteri untuk saat ini.

Apa yang kemudian membuat para anggota klan D lainnya memutuskan untuk menyembunyikan nama D mereka, sedangkan yang lainnya tidak, juga masih jadi misteri. Namun, kemungkinan karena propaganda dari World Government yang jadi alasannya.

Yang jadi pertanyaan besarnya kemudian mengapa ada yang memutuskan untuk menyembunyikan identitas asli mereka dan ada yang berani secara terang-terangan memperlihatkan namanya.

Kemungkinan yang paling masuk akal adalah mereka sengaja bersembunyi untuk menunggu sosok yang menghilang selama 800 tahun. Sosok tersebut tidak lain adalah Joy Boy.

Joy Boy merupakan nama yang diduga mengetahui apa yang terjadi sebelum Abad Kekosongan muncul. Sayangnya, Joy Boy menghilang dan diduga sudah mati saat Abad Kekosongan tersebut mulai terjadi. Banyak teori yang bermunculan tentang sosok Joy Boy, karena memang sampai saat ini sosoknya masih sangat misterius dan sangat sedikit informasi yang diketahui.

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah