Lolos Passing Grade SKD? Lakukan Hal ini Sebelum SKB CPNS

15 Oktober 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi peserta tess SKD CPNS /Dinas Kominfo Pekalongan

TERAS GORONTALO - Seleksi Kompetensi Bidang tidak lama lagi digulir.

Namun sebelum SKB dimulai, para peserta tes CPNS 2021 terlebih dahulu mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Tapi tidak semua peserta yang bisa mengikuti SKB.

Baca Juga: Apa Saja Bentuk Materi SKB Selain Menggunakan CAT? Simak di Sini!

Peserta yang berhak mengikuti ujian SKB hanya yang memenuhi nilai ambang batas atau passing grade pada SKD.

Nah, jika kamu lolos passing grade SKD, lebih baik melakukan persiapan dari sekarang untuk menghadapi SKB.

Berikut ini hal-hal yang perlu kalian lakukan sebelum SKB CPNS.

Baca Juga: Wajib Tahu! ini Materi yang Diujikan Pada Tes SKB CPNS

Hal ini sebagaimana dilansir terasgorontalo.com dari Instagram @siaptescpns, pada Jumat, 15 Oktober 2021.

1. Follow Instagram dan media sosial resmi lembaga atau instansi yang kamu lamar, baik pusat maupun daerah.

Biasanya ada informasi baru di media sosial resmi terkait soal SKB dan update lainnya.

2. Cari orang-orang yang ikut SKB tahun-tahun sebelumnya di instansi yang kamu lamar.

Baca Juga: 5 Tips Lolos SKB CPNS 2021, Catat Sekarang!

Tanya bagaimana pengalaman mereka terkait SKB sebelumnya.

3. Khusus untuk pendidik non kementrian seperti Pemkab atau Pemprov, biasanya yang dites saat SKB adalah pedagogik guru dan terkait materi pelajaran yang kalian lamar.

4. Untuk kementrian, SKB ini biasanya sesuai dengan tugas formasi yang kalian lamar.

5. Untuk kementrian yang SKB-nya tidak menggunakan CAT, biasanya akan ada tes wawancara dan tes tertulis.

Itu terkait wawasan mengenai kementrian yang dilamar serta tugas dan fungsi jabatan yang dilamar. ***

Editor: Fahri Rezandi Ibrahim

Editor: Fahri Rezandi Ibrahim

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler