Dikukuhkan Presiden Jokowi, Berikut Nama 68 Paskibraka Nasional, 2 Diantaranya Dari Gorontalo

- 12 Agustus 2021, 21:37 WIB
Presiden Joko Widodo mengukuhkan 68 anggota Paskibraka di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis, 12 Agustus 2021
Presiden Joko Widodo mengukuhkan 68 anggota Paskibraka di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Kamis, 12 Agustus 2021 /

TerasGorontalo – Presiden Jokowi mengukuhkan 68 orang Paskibraka Nasional, yang akan bertugas pada HUT RI ke 76, dimana diantaranya ada 2 orang pelajar yang berasal dari Provinsi Gorontalo.

Proses pengukuhan Paskibaraka Nasional tersebut, dilakukan di halaman Istana Merdeka Jakarta, dengan penerapan protocol kesehatan sangat ketat, pada Kamis 12 Agustus 2021 sore tadi.

Presiden Jokowi pada pengukuhan Paskibara Nasional tersebut, bertindak sebagai Pembina Upcara, dan salah satu anggota Paskibaraka Nasional yang diketahui berasal dari KI Jakarta, yakni Febitri NUr Tsabitah bertindak sebagai pemimpin upacara, ini sebagaimana dikutip dari Biro Pers Media dan Informasi Sekretariat Presiden.

Baca Juga : Artidjo Alkostar Terima Penghargaan Bintang Mahaputra Adiprana Dari Jokowi

Febitri Nur Tsabitah berindak mewakili rekan-rekan 67 orang Paskibraka Nasonal lainnya untuk memegang bendera merah putih, pada saat pelaksanaan Ikrar Putra Indonesia.

Selanjutnya, Presiden membacakan pernyataan pengukuhan sebagai anggota Paskibraka yang akan bertugas pada saat Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2021 mendatang di Istana Merdeka, Jakarta.

Sementara pada sore harinya, mereka juga akan kembali bertugas dalam upacara penurunan bendera.

Baca Juga : Cara Mendaftar Secara Virtual Upacara Bendera HUT Ke-76 RI Lewat pandang.istanapresiden.go.id

“Dengan memohon rida Allah Yang Mahakuasa, pada hari ini saya mengukuhkan saudara-saudara sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka yang akan bertugas di Istana Merdeka pada tanggal 17 Agustus 2021. Semoga Tuhan Yang Mahakuasa memberikan rahmat dan kemudahan dalam tugas negara,” ucap Presiden.

Halaman:

Editor: Muhamad Junaidi Amra

Sumber: Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah