Direncanakan 3 Sesi Per Hari, Ini Info Terbaru Dari BKN Untuk Jadwal Pelaksanaan SKD CPNS se Indonesia

- 19 Agustus 2021, 14:13 WIB
Kepala BKN Bima Haria Wibisana dalam Rakor Penyederhanaan Birokrasi dan Pengadaan CASN
Kepala BKN Bima Haria Wibisana dalam Rakor Penyederhanaan Birokrasi dan Pengadaan CASN /MENPAN

Dimana, protokol kesehatan ketat tersebut menurut Bima, harus dilakukan sejak awal masuk pintu registrasi, ruang tunggu peserta, sampai dengan mobilitas saat keluar dan masuk ruangan ujian.

Bima Haria Wibisana juga meminta proses penerapan protokol kesehatan itu, dicek setiap hari, selama pelaksanaan tes, serta panitia seleksi tidak lengah sampai pelaksanaan tes berakhir.

Baca Juga : Kaesang Pangarep Unggah Foto Baliho Siap Untuk RI 1

Untuk pelaksaanan tes SKD bagi pelamar CPNS,  Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengatakan kalau masih akan akan menunggu dari Satgas Covid-19, dalam hal ini Badan Nasional Penanggunganan Bencana (BNPB).

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi BKN, Mohamad Ridwan sebagaimana dikutip dari situs resmi BKN.

“PPPS BKN juga tengah membuat penjadwalan SKD rinci terhadap peserta CASN yang dinyatakan lulus administrasi pasca sanggah termasuk menyangkut titik lokasi (tilok),” ungkap Ridwan, Rabu 18 Agustus 2021.

Baca Juga : Tidak Terima Motornya Terserempet, Oknum TNI Halangi Ambulans, Bayi di Dalamnya Meninggal Dunia

Pernyataan Ridwan tersebut, diperkuat oleh Suharmen selau deputi bidang system informasi kepegawaian BKN.

“Rencana jadwal yang ditetapkan Panselnas tersebut menunggu izin dan persetujuan dari BNPB selaku Satgas Covid-19,” imbuh Suharmen.

Suharmen juga mengungkapkan kalau jadwal pelaksanaan SKD CPNS tersebut, akan berjalan parallel dengan seleksi kompetensi PPPK guru dan juga non guru. ***

Halaman:

Editor: Muhamad Junaidi Amra

Sumber: BKN


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah