Sri Mulyani Sebut Realisasi Anggaran PEN Capai Rp326,74 Triliun

- 6 September 2021, 13:00 WIB
Menteri Keuangan Sri Mulyani Sebut Realisasi Penyerapan PEN Capai Rp326,74 Triliun
Menteri Keuangan Sri Mulyani Sebut Realisasi Penyerapan PEN Capai Rp326,74 Triliun /GALIH PRADIPTA/ANTARA FOTO


TERAS GORONTALO – Mentri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyebut realisasi program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) hingga Agustus 2021 Mencapai Rp326,74 triliun.

Sri Mulyani Indrawati juga mengungkapkan dana PEN yang keluar ini setara dengan 43 persen dari total anggaran Rp744,77 triliun.

Realisasi dana PEN tersebut diungkapkan Sri Mulyani Indrawati pada kuliah umum Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjajaran (FEB UNPAD). Jumat, 3 September 2021.

Baca Juga: Sri Mulyani Singgung Kasus Korupsi di Kabupaten Probolinggo

"Perkembangan signifikan terlihat pada klaster kesehatan dan perlindungan sosial," ucap Sri Mulyani Indrawati, dikutip Teras Gorontalo di laman Kemenkeu.

Sri Mulyani Indrawati menyebut, realisasi anggaran di bidang kesehatan sebesar Rp77,18 triliun atau 35,9 persen dari pagu Rp214,96 triliun.

Sedangkan realisasi anggran sektor perlindungan sosial mencapai Rp99,33 triliun atau 53,2% dari pagu Rp186,64 triliun.

Baca Juga: Sri Mulyani Sebut Pandemi COVID-19 Bawa Indonesia ke Ekonomi Digital

Dukungan UMKM dan korporasi terealisasi sebesar 29 persen program prioritas 42,6 persen, dan insentif usaha sebesar 82,7 persen.

Menkeu Sri Mulyani Indrawati menyatakan skema kebijakan perlindungan sosial untuk membantu masyarakat khususnya pada kondisi miskin dan rentan terus diperluas.

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: Kemenkeu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah