Masih Diperhitungkan, Indonesia Tidak Masuk Dalam Daftar 25 Negara Tidak Bersahabat dengan Rusia

- 9 Maret 2022, 22:12 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin. Indonesia Tidak Masuk Dalam Daftar 25 Negara Tidak Bersahabat dengan Rusia.
Presiden Rusia Vladimir Putin. Indonesia Tidak Masuk Dalam Daftar 25 Negara Tidak Bersahabat dengan Rusia. /Pixabay.com/

TERAS GORONTALO – Indonesia tidak masuk dalam daftar 25 negara yang dianggap tidak bersahabat dengan Rusia.

Berdasarkan rilis yang diterbitkan situs web pemerintah Rusia, Indonesia tidak masuk dalam daftar 25 negara yang dianggap tidak bersahabat dengan Rusia.

Dengan tidak dimasukkannya Indonesia dalam daftar tersebut, maka dapat dikatakan Indonesia termasuk salah satu negara yang masih diperhitungkan Rusia.

Baca Juga: Selain Lagu Ibu Kita Kartini, Inilah Sejarah Raden Ajeng Kartini Belum Diketahui Orang Indonesia

Dikutip dari Jerussalem Post, Selasa, 8 Maret 2022, pemerintah Rusia membuat daftar tersebut sebagai bagian dari serangkaian undang-undang untuk mengikuti keputusan dari Presiden Rusia Vladimir Putin.

Kita ketahui bersama, saat ini Rusia sedang menginvasi Ukraina, dan sejumlah negara yang menolak invasi itu, juga termasuk dalam daftar negara tidak bersahabat.

Sebelumnya, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan kedua negara itu adalah bersahabat dan tetap memegang prinsip kebijakan luar negeri yang bebas aktif.

"Kita harus melihat situasi yang berkembang di Ukraina ini secara jernih. Ukraina dan Rusia adalah sahabat dekat Indonesia. Indonesia ingin membangun persahabatan yang lebih kuat dengan kedua negara tersebut," kata Retno, Selasa, 1 Maret 2022 dikutp dari PikiranRakyat.

Baca Juga: Siap Bertanding di SEA Games Vietnam 2022, Atletik Indonesia Pasang Target ini

Halaman:

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Jerusalem Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah