Cristiano Ronaldo Didenda 1 Juta Dollar, Buntut Wawancara Dengan Piers Morgan?

15 November 2022, 09:15 WIB
Cristiano Ronaldo Didenda 1 Juta Dollar, Buntut Wawancara Dengan Piers Morgan? /Twitter @FabrizioRomano/

TERAS GORONTALO - Striker Manchester United akan didenda setidaknya 1 Juta dolar AS untuk wawancaranya bersama seorang jurnalis Piers Morgan.

Dalam wawancara tersebut Ronaldo mengecam sang manajer Erik Ten Hag dan beberapa petinggi klub MU.

Ronaldo menuduh bahwa klub tidak memberikan rasa hormat padanya walaupun dia sudah memutuskan kembali atas desakan Sir Alex Ferguson.

Baca Juga: Tim Nasional Belanda Perpaduan dan Senior di Piala Dunia 2022 Qatar

Wawancara tersebut dipublikasikan tepat saat  Manchester United baru saja mencatatkan kemenangan melawan Fulham dalam pertandingan Liga Premier terakhir mereka sebelum jeda Piala Dunia FIFA bergulir.

Dari pihak klub premier setidaknya mencatat beberapa pernyataan negatif kepada klub yang disampaikan Ronaldo dalam wawancara tersebut.

Namun para pengamat dan mantai pemain memiliki pandangan berbeda dalam masalah ini. Mereka percaya bahwa kata-kata yang disampaikan Ronaldo juga akan membantu mengeluarkan masalah yang mengganggu klub selama ini.

Mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu pada musim lalu tampil cukup impresif dengan berhasil mencetak 24 gol untuk setan merah.

Namun pada musim ini sang pemain kesulitan untuk mengulangi performa sebelumnya.

Baca Juga: 4 Negara Peserta Piala Dunia 2022 Qatar, Memiliki Ranking FIFA Terendah

Hal itu bermula sejak Erik Ten Hag sering tidak menjadikan Ronaldo sebagai starter dan sering membangku cadangkan sang pemain dalam beberapa pertandingan.

Tercatat Kapten Portugal tersebut baru lima kali menjadi starter hingga pekan ke 16 liga Inggris 2022/2023.

Hal tersebut diperparah dengan sikap Ronaldo yang menolak untuk menjadi pemain pengganti saat Manchester United melawan Totenham dan meninggalkan lapangan sebelum pertandingan berakhir. 

Hubungan Ronaldo dan sang Erik Ten Hag diketahui memang sedang tidak baik-baik saja.

Sang pemain mengutarakan kekesalannya dalam wawancara tersebut.

"Saya tidak menghormati dia, karena dia tidak menunjukan rasa hormat kepada saya. Jika anda tidak menghormati saya, saya tidak akan pernah menghormati anda."

Manchester United telah mengkhianati saya. Saya dijadikan kambing hitam. Saya tidak menghormati Erik Ten Hag," ucap Ronaldo 

Dengan kejadian tersebut, hampir dipastikan Ronaldo akan meninggalkan Manchester United setelah pergelaran Piala Dunia 2022 Qatar berakhir.***

 

Editor: Viko Karinda

Sumber: Sportkeeda

Tags

Terkini

Terpopuler