Percakapan WhatsApp Neymar dan Marquinhos Bocor, Isinya Menyayat Hati Usai Bek PSG Gagal Eksekusi Penalti

12 Desember 2022, 19:06 WIB
Percakapan WhatsApp Neymar dan Marquinhos Bocor, Isinya Menyayat Hati Usai Bek PSG Gagal Eksekusi Penalti /Tangkapan akun Instagram Neymarjr

TERAS GORONTALO -- Neymar, rupanya tidak mau larut dalam kesedihan usai Brazil tersingkir di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Brazil terpaksa tersingkir di babak 16 besar setelah Marquinhos, gagal menjebloskan bola ke gawang Kroasia, pada Piala Dunia, 2022.

Marquinhos rupanya sangat terpukul usai gagal mengeksekusi penalti tersebut.

Akan hal itu, Neymar pun, mensupport Marquinhos melalui percakapan pribadi via WhatsApp.

Dilansir Teras Gorontalo dari Daily Mail, Neymar berbagi pesan emosional yang dia kirim ke rekan setimnya di Brazil termasuk Marquinhos.

Diketahui, Neymar dan rekan setimnya memang terpukul secara psikologis kala oleh kekalahan oleh Kroasia.

Namun, striker asal PSG ini, memohon maaf kepada masyarakat Brasil, juga fans terhadap hasil tersebut.

"Saya orang Brazil dengan banyak kebanggaan dan dengan banyak cinta!," tulis Neymar di akun Instagram pribadinya.

Bintang asal PSG ini menyebut, telah mengirim pesan WhatsApp kepada rekan setimnya Marquinhos, setelah sang bek melewatkan tendangan penalti itu.

 

"Apa kabar? Saya di sini untuk memberi tahu Anda bahwa saya adalah penggemar Anda. Satu penalti tidak akan mengubah perasaanku padamu. Aku selalu bersamamu dan kamu tahu itu, aku mencintaimu," sebutnya pada pesan WhatsApp itu.

Marquinhos juga menjawab pesan WhatsApp penyerang PSG ini.

"Hai saudara, saya telah meningkat sedikit demi sedikit, hanya memberikan waktu untuk pulih dari semua ini! Dan kau? Apa kabar? Terima kasih atas pesannya dan telah memikirkan saya, kawan, Anda sangat luar biasa, saya ingin semuanya berjalan dengan baik," balasnya.

:Sungguh menyebalkan berpikir bahwa penalti adalah hambatan dalam mimpi kita! Tapi mari kita bergerak maju, kita harus kuat, biarkan waktu berlalu dan lihat apa yang telah menunggu sepak bola untuk kita," tambah bek asal PSG itu.

Kemudian, mega bintang asal negara samba tersebut, menjawab pesan WhatsApp dari Marquinhos.

"Itulah pemikiran saya yang tepat, berikan waktu ... lebih dari siapa pun yang saya tahu bahwa SEMUANYA BERLALU, momen baik dan buruk," ujarnya. ***

Editor: Sitti Marlina Idrus

Sumber: Daily Mail

Tags

Terkini

Terpopuler