BRI Liga 1: Pesela Lamongan vs Persikabo 1973. Partai Penting, Persela Keluar dari Zona Degradasi

- 9 Maret 2022, 12:56 WIB
BRI Liga 1: Pesela Lamongan vs Persikabo 1973. Partai Penting, Persela Keluar dari Zona Degradasi
BRI Liga 1: Pesela Lamongan vs Persikabo 1973. Partai Penting, Persela Keluar dari Zona Degradasi /tangkap layar Instagram @liga1match

TERAS GORONTALO - BRI Liga 1 pekan ke 30 kembali bergulir, sesuai jadwal pertandingan akan mempertemukan Persela Lamongan vs Persikabo 1973, di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pukul 16.15 WITA.

Laga melawan Persikabo 1973 ini menjadi partai penting Persela Lamongan untuk keluar dari zona degradasi BRI Liga 1 musim depan.

Pasalnya, Persela Lamongan saat ini masih tertahan di posisi 17 klasemen sementara BRI Liga 1, Laskar Joko Tingkir hanya mampu meraih 20 poin dari 29 laga. 

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Liga Champions: Liverpool vs Inter Milan, Misi Sulit Pasukan Simone Inzaghi Lolos 8 Besar

Mereka pun bakal berjuang di sisa 5 pertandingan terakhir untuk keluar dari zona degradasi.

Persela Lamongan sendiri hingga saat ini baru berhasil menang 3 kali, 11 kali seri, dan 15 kali mengalami kekalahan di BRI Liga 1 musim ini.

Pertandingan melawan Persikabo 1973 tentunya menjadi misi penting bagi Persela Lamongan untuk mengamankan posisi, mereka saat ini berada di zona degradasi bersama Persiraja Banda Aceh di klasemen sementara BRI Liga 1.

Persikabo 1973 pun bakal tampil habis-habisan saat melawan Persela Lamongan pada lanjutan pekan ke 30 BRI Liga 1 nanti.

Persikabo 1973 kini berada di 13 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan raihan 31 poin dari 29 pertandingan.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x