Hasil BRI Liga 1, Persipura Jayapura Amankan 3 Poin Lawan Bhayangkara FC

- 16 Maret 2022, 22:06 WIB
Hasil BRI Liga 1, Persipura Jayapura Amankan 3 Poin Lawan Bhayangkara FC
Hasil BRI Liga 1, Persipura Jayapura Amankan 3 Poin Lawan Bhayangkara FC /tangkapan layar instagram @persipurapapua1963

TERAS GORONTALO — Bhayangkara FC rela kehilangan poin saat melawan Persipura Jayapura pada pekan ke 31 BRI Liga 1, Rabu 16 Maret 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Skuad Mutiara Hitam menang tipis dengan skor 1-2.

Kemenangan Persipura Jayapura atas Bhayangkara FC pada pekan ke 31 BRI Liga 1 ini membuat mereka masih berusaha untuk menjauh dari zona degradasi.

Sedangkan Bhayangkara FC masih berada di posisi 5 besar usai dikalahkan Persipura Jayapura dengan skor 1-2 pada pekan ke 31 BRI Liga 1 kali ini.

Baca Juga: Koleksi 21 Gol, Ilija Spasojevic Masih Memimpin Top Skor Sementara Hingga Pekan ke 31 BRI Liga 1

Jalannya laga kedua tim di babak pertama belum terlalu agresif, Bhayangkara FC lebih dulu mendapat peluang di menit ke 18 melalui Ezechiel N’Douassel dan hampir dimaksimalkan menjadi gol, namun dirinya dinyatakan asisten wasit terlebih dahulu terperangkap pada posisi offside.

Mencoba bermain menyerang, Bhayangkara FC kembali mendapat peluang untuk mencetak gol di menit ke 22 melalui tendangan bebas. Namun eksekusi Anderson Salles mampu ditepis penjaga gawang Persipura Jayapura Dede Sulaiman hingga menghasilkan tendangan sudut.

Tepat di menit ke 27, Persipura Jayapura mencetak gol melalui titik penalti. Berawal dari tarikan pemain Bhayangkara FC terhadap pemain Persipura Jayapura, wasit pun memberikan hadiah penalti. Ramiro Fergonzi yang menjadi eksekutor sukses menyarangkan bola ke gawang Awan Setho, skor berubah menjadi 0-1.

Baca Juga: Menang 2-1 Lawan Arema, Bali United Makin Kokoh di Puncak Klasemen Sementara BRI Liga 1

Hingga babak pertama usai, skor 0-1 masih bertahan keunggulan Persipura Jayapura atas Bhayangkara FC pada pekan ke 31 BRI Liga 1.

Halaman:

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: Vidio.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x