Pertandingan Tunda BRI Liga 1 Pekan ke 24, Madura Amankan 3 Poin Lawan Persija

- 18 Maret 2022, 06:30 WIB
Pertandingan Tunda BRI Liga 1 Pekan ke 24, Madura Amankan 3 Poin Lawan Persija
Pertandingan Tunda BRI Liga 1 Pekan ke 24, Madura Amankan 3 Poin Lawan Persija /tangkapan layar instagram @maduraunited.fc

TERAS GORONTALO — Madura United sukses mengamankan 3 poin saat bentrok melawan Persija Jakarta pada pertandingan tunda pekan ke 24 BRI Liga 1, Kamis 17 Maret 2022 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Persija Jakarta dalam pertandingan tunda pekan ke 34 BRI Liga 1 kontra Madura United harus puas dengan kekalahan 1-3.

3 gol Madura United saat melawan Persija Jakarta pada pertandingan tunda tersebut masing-masing dicetak Renan Silva, gol bunuh diri pemain Persija Jakarta Rohit Chand, dan Bayu Gatra. Sementara satu-satunya gol balasan dari Macan Kemayoran dicetak Taufik Hidayat.
Jalannya laga Persija Jakarta vs Madura United pada pertandingan tunda pekan ke 24 BRI Liga 1.

Baca Juga: Mampu Antarkan Persija Akhir Kekalahan Beruntun, Irfan Jauhari Jadi Pemain Muda Terbaik Pekan ke 31 BRI Liga 1

Di awal-awal babak pertama, baik Persija Jakarta maupun Madura United saat berhadapan pada pertandingan tunda pekan ke 24 BRI Liga 1 ini, belum terlalu menekan.

Namun, Madura United mampu mencetak gol terlebih dahulu lewat Renan Silva di menit ke 18, gol itu berawal dari penetrasi Bayu Gatra di sisi kanan pertahanan Persija Jakarta.
Bayu kemudian memberikan umpan datar kepada Renan.

Tak tanggung-tanggung, Renan langsung melepaskan sepakan kaki kiri keras, bola pun mengarah ke pojok kanan atas gawang dan tak mampu dijangkau Andritany Ardhiyasah hingga bola masuk ke gawang. Skor pun berubah menjadi 0-1.

Baca Juga: Robert Rene Alberts Jaga Stabilitas Pemain Persib Jelang Laga Kontra Persebaya

Madura United pun kembali unggul atas Persija Jakarta pada pertandingan tunda BRI Liga 1 tepat di menit ke 33. Bermaksud menghalau umpan silang dari pemain Madura United ke mulut gawang Andritany, namun sepakan Rohit Chand justru masuk ke gawang sendiri. Skor pun berubah menjadi 0-2.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini