Ronaldinho Perkuat RANS, Jajal Stadion Kanjuruhan Malang, Raffi Ahmad: Semua Pemain Kita Boyong

- 25 Juni 2022, 07:25 WIB
Ronaldinho Perkuat RANS, Jajal Stadion Kanjuruhan Malang, Raffi Ahmad: Semua Pemain Kita Boyong
Ronaldinho Perkuat RANS, Jajal Stadion Kanjuruhan Malang, Raffi Ahmad: Semua Pemain Kita Boyong /Tangkap layar Kanal YouTube RANS Entertainment/

"Bagi Aremania ini merupakan kesempatan yang langka untuk bisa menyaksikan bintang dunia bermain di kandang sendiri," kata Sudarmaji.

Berdasarkan informasi yang dia terima, mantan bintang Barcelona dan AC Milan itu juga ingin merasakan dan melihat aksi Aremania dalam mendukung tim kebanggan warga Malang Raya itu.

"Kabarnya Ronaldinho juga penasaran dengan aksi Aremania," kata dia.

Sudarmaji menambahkan, format trofeo akan menyajikan tiga pertandingan pada Minggu malam itu.

Pertama, Persik melawan Rans Nusantara FC, kemudian Persik melawan Arema FC, dan ketiga Arema FC melawan Rans Nusantara FC.

Ronaldinho juga akan terlibat dalam coaching clinic dan temu penggemar untuk memotivasi anak-anak dan keluarga agar bermain sepak bola.

Tiket pertandingan dijual dengan harga sama seperti Piala Presiden 2022, yakni Rp50 ribu untuk kelas ekonomi, VIP Rp150 ribu dan VVIP Rp250 ribu.

Pertandingan ini akan digelar Minggu malam 26 Juni 2022  mulai pukul 20.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang.***

 

Halaman:

Editor: Sitti Marlina Idrus

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x