Arti Mimpi Menikah Bisa Jadi Pertanda Ditimpa Kemalangan

- 19 Februari 2022, 19:48 WIB
Arti Mimpi Menikah Bisa Jadi Pertanda Ditimpa Kemalangan
Arti Mimpi Menikah Bisa Jadi Pertanda Ditimpa Kemalangan /Pixabay/Marla66

TERAS GORONTALO – Menikah merupakan ritual suci untuk menyatukan dua insan manusia menjadi pasangan yang sah di hadapan Tuhan. Lantas bagaimana jika menikah terjadi dalam mimpi?.

Mengalami mimpi menikah akan terasa aneh saat terbangun dari tidur, mimpi ini seakan memberi kesan yang aneh sehingga menggugah rasa penasaran kita tentang arti mimpi ini.

Mimpi menikah memiliki beragam arti ada yang menafsirkannya sebagai pertanda buruk namun ada pula yang menafsirkannya sebagai pertanda baik.

Baca Juga: Segeralah Bersedekah Jika Mengalami Mimpi Ini, Berikut Arti Mimpi Buang Air Besar

Dilansir Teras Gorontalo dari kanal Youtube Wisik Melik, Berikut arti mimpi menikah menurut primbon Jawa, tafsir Al Ahlam dan juga Psikologi.

1. Arti mimpi menikah menurut primbon Jawa.

Menurut primbon jawa arti mimpi menikah memiliki makna yang kurang baik, mimpi ini menjadi tanda akan adanya kemalangan penyakit atau bahkan kematian bagi yang mengalaminya.

Jika mimpi suatu hal dan terjadi secara berulang-ulang atau terus-menerus maka arti mimpi tersebut bisa menjadi isyarat yang kuat.

Namun jika mimpi hanya terjadi satu kali saja maka hal itu mungkin bukan berarti apa-apa jadi tetaplah tenang.

Baca Juga: Arti Mimpi Tenggelam Menurut Primbon Jawa, Psikologi dan Tafsir Al Ahlam

2. Arti mimpi menikah menurut tafsir Al Ahlam.

Tafsir mimpi menikah yang dialami oleh pria dan wanita memiliki arti yang berbeda.

Jika pria yang memimpikannya maka artinya akan ada tanggung jawab besar menantinya beberapa waktu kedepan.

Sebuah tanggung jawab yang harus dapat diselesaikan dengan baik demi masa depan yang lebih baik.

Jika wanita yang memimpikannya maka artinya anda akan mengemban tugas mulia yang dapat mengangkat derajat seluruh keluarga.

Tugas ini diberikan kepada anda oleh seseorang yang sangat berpengaruh di wilayah anda.

3. Arti mimpi menikah menurut Psikologi.

Menurut psikologi mimpi menikah berhubungan dengan apa yang terjadi dalam kehidupan nyata anda. Menikah merupakan simbol kolaborasi dari sebuah transisi dan harmoni.

Mimpi ini perwujudan dari perubahan suasana hati atau mood anda yang sedang tertekan dengan berbagai kesibukan yang ada.

Itulah beberapa arti mimpi menikah yang dapat anda ketahui semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.***

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah