Kenyal Bikin dan Bikin Ketagihan, Resep Masakan Bakso Daging Sapi

- 4 Juli 2022, 11:02 WIB
Kenyal Bikin dan Bikin Ketagihan, Resep Masakan Bakso Daging Sapi
Kenyal Bikin dan Bikin Ketagihan, Resep Masakan Bakso Daging Sapi /Tangkapan layar kanal YouTube Devina Hermawan/

TERAS GORONTALO - Chef Devina Hermawan membagikan resep bakso daging sapi yang sangat enak bisa di buat dirumah.

Bakso daging sapi yang dibagikan Chef Devina Hermawan merupakan resep masakan yang kesekian kalinya ia buat.

CheF Devina Hermawan membagikan beberapa resep masakan lewat kanal YouTubenya.

Salah satunya resep masakan bakso daging sapi berikut ini yang bisa buat ketagihan.

Seperti dilansir TerasGorontalo.com dari YouTube Devina Hermawan pada tanggal 4 Juli 2022 yang berjudul "Kenyal Kres! Resep BAKSO DAGING SAPI [100 persen Sukses]".

Baca Juga: One Piece Episode 1023 Sudah Tayang, Berikut Link Nonton Full HD

Berikut ini resep masakan bakso daging sapi super kenyal dan bikin ketagihan.

Resep Bakso Sapi (30-35 pcs)

Bahan:

500 gr daging sapi chuck (leher)

100 gr tetelan atau lemak sapi

2 sendok makan bawang (SDM) merah goreng

Setengah sendok makan bawang bawang putih goreng

80 gr tepung sagu

1.5 sendok teh garam

2 sendok teh gula pasir

½ sendok teh merica

1 sendok teh Royco Kaldu Sapi

130 gr es batu

1 butir putih telur

2 sendok teh baking powder

Bahan kuah bakso:

2,5 liter air

200 gr tetelan sapi

1 sendok teh Royco Kaldu Sapi

1 sendok teh garam

1 sendok teh gula pasir

¼ sendok teh merica

1 sendok makan bawang putih goreng

1 sendok makan bawang merah goreng

Pelengkap:

Sawi hijau

Daun bawang

Seledri

Bawang goreng

Langkah:

1. Keringkan daging, buang silver skin lalu potong-potong.

2. Masukkan ke dalam food processor beserta tetelan lalu masukkan garam, gula, merica, Royco Kaldu Sapi, baking powder, bawang merah goreng, dan bawang putih goreng. Haluskan hingga lengket 2-3 menit.

3. Masukkan putih telur, haluskan kemudian masukkan es batu secara perlahan, haluskan hingga rata.

4. Masukkan tepung sagu, haluskan kembali. Pindahkan ke dalam mangkuk. Simpan di dalam kulkas.

5. Untuk kuah, didihkan air lalu masukkan tetelan.

6. Blender bawang putih goreng dan bawang merah goreng kemudian masukkan ke dalam kuah.

7. Masukkan Royco Kaldu Sapi, garam, gula pasir, dan merica.

8. Potong-potong sawi hijau lalu rebus di panci terpisah, tiriskan.

9. Bentuk bulat bakso dengan tangan ataupun dengan sendok kemudian masukkan ke dalam air panas hingga mengapung atau matang.

10. Masukkan bakso ke dalam kuah beserta sawi hijau.

11. Pindahkan ke dalam mangkuk beri taburan seledri, daun bawang, dan bawang goreng.

12. Bakso sapi siap disajikan

Itulah informasi terkait dengan resep bakso daging sapi yang bisa dibuat dirumah.***

 

 

 

Editor: Sitti Marlina Idrus

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah