Viral, Seorang Pengemis Punya Uang Ratusan Juta Asal Gorontalo Dilapor ke Polisi, Ternyata Begini Modusnya

4 Juni 2022, 15:33 WIB
Viral, Seorang Pengemis Punya Uang Ratusan Juta Asal Gorontalo Dilapor ke Polisi, Ternyata Begini Modusnya /Tribrata Polres Gorontalo Kota/

 

TERAS GORONTALO - Seorang pengemis yang viral di media sosial asal Gorontalo punya uang ratusan juta dilapor ke Polisi.

Seorang pengemis asal Gorontalo yang viral di media sosial gegara di lapor ke Polisi mempunyai tabungan atau uang senilai hampir setengah miliar.

Uang ratusan juta rupiah yang dimiliki pengemis adalah hasil mengemis dengan modus proposal yang membuatnya viral.

Baca Juga: Lagi Berduka! Selebgram Fitri Bazri Viral di Twitter Setelah Unggah Foto Selfie Ridwan Kamil di Instagram

Kisah pengemis kaya raya yang memiliki uang ratusan juta asal Gorontalo ini pun viral di media sosial hingga dilapor warga ke kantor Polisi.

Pengemis asal Gorontalo ini ternyata punya modus lain. Hal itu pun rupanya membuat ia dilapor warga ke kantor Polisi.

Simak modus dan kronologis pengemis asal Gorontalo yang viral di media sosial.

Baca Juga: Viral Kisah Tragis Tangmo Nida dan Gadis Lugu Sarah Payne Hilang Sepekan Dihabisi Predator Seks

Seorang pengemis ini mendapatkan uang ratusan juta dari hasi mengemis bermodalkan proposal selama 13 tahun usai berpisah dengan istri tercintanya.

Babinkamtibmas Polsek Kota Timur Bripka Romi Paera bersama Babinsa dan pemerintah Kelurahan Ipilo melakukan problem Solving atas laporan tersebut.

Dimana dalam laporan warga, ada seorang pria yang merupakan pengemis bernama Lutfi Haryono, warga Kelurahan Ipilo, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo yang kesehariannya menjadi pengemis, namun memiliki saldo ratusan juta atau uang ratusan juta.

Baca Juga: Sebuah Video Ridwan Kamil Tertunduk di Bandara Viral, Netizen Doakan Eril Segera Ditemukan

Selama ini, pengemis ini meminta-minta uang dengan modus menunjukkan proposal.

Hal itu pun sempat viral di media sosial tentang seorang pengemis yang mempunyai saldo tabungan 400 Juta Rupiah, Kamis 2 Juni 2022.

Dikutip Teras Gorontalo dari Tribrata Polres Gorontalo Kota, Bripka Romi mengatakan, problem solving atau penyelesaian masalah dilakukan karena ada laporan dari masyarakat bahwa ada seorang pria bernama Lutfi Haryono warga kelurahan Ipilo yang kesehariannya sebagai pengemis memiliki saldo ratusan juta dengan modus menunjukkan proposal.

"Jadi dari laporan warga ini, kita melakukan klarifikasi terhadap pengemis tersebut, dimana diketahui bahwa dirinya mengemis kepada orang-orang dengan menyodorkan proposal," katanya.

Menurutnya, dari pengakuan warga proposal yang dibawa pengemis untuk meminta minta uang, ternyata tidak mencantumkan pihak pemerintah.

Hal itupun timbul dugaan jika proposal pengemis itu adalah hasil buatan sendiri atau ilegal. Selain itu, diduga pengemis ini sering melakukan pemaksaan kepada warga untuk mendapatkan uang.

"Untuk profesi yang dilakukan Lutfi Haryono, berdasarkan interogasi kepadanya bahwa kerja tersebut sudah dilakukannya kurang lebih 13 tahun lamanya semenjak berpisah dengan istrinya. Kemudian setelah di cek saldo buku rekening milik Lk. Lutfi Haryono berjumlah 490.000.000 di dalam dua rekening yakni Bank Mandiri dan Bank Sulutgo," jelasnya.*** 

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: Tribrata Polres Gorontalo Kota

Tags

Terkini

Terpopuler