Terungkap, Begini Awal Mula Cerita KKN di Desa Penari Hingga Viral dan Dibuatkan Film

- 20 Mei 2022, 18:15 WIB
Terungkap, Begini Awal Mula Cerita KKN Desa Penari Hingga Viral dan Dibuatkan Film
Terungkap, Begini Awal Mula Cerita KKN Desa Penari Hingga Viral dan Dibuatkan Film /Instagram @kknmovie/

TERAS GORONTALO – Awal mula cerita KKN di Desa Penari hingga dibuat fIlm yang saat ini viral ditulis oleh Simpel Man.

Cerita yang viral di dunia maya itu, berawal dari tulisan Simple Man di akun Twitternya yang mengulas tentang KKN di Desa Penari.

Sebelumnya Simpel Man menulis kisah dari para remaja yang melakukan KKN di Desa Penari itu dari narasumber yang bernama Widya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Horor Indonesia yang Tayang Diawal Tahun 2022, Lebih Menegangkan dari KKN di Desa Penar

Dari keterangan Simple Man, dikutip dari YouTube Radytia Dika bahwa pada saat itu ia semangat-semangatnya menulis, entah itu dari pengalamannya pribadi atau dari teman-teman dekatnya.

Kata Simple Man cerita KKN di Desa Penari pertama kali ia dengar dari teman ibunya yang menceritakan pengalaman yang mengerikan saat berkuliah di Universitas yang tidak jauh dari desanya.

Awalnya narasumber menolak cerita pengalaman KKN di Desa Penari untuk di publikasikan, namun menurut Simple Man ada pembelajaran yang harus ditulis, dari pengalaman tersebut.

Baca Juga: Ada 4 Hal Mistis yang Terjadi Dalam Pembuatan Film KKN di Desa Penari, Apa Saja?

Simple Man pun membujuk narasumber agar cerita KKN di Desa Penari bisa ditulis dan berjanji tidak ada pihak yang dirugikan.

Simple Man mengatakan dari cerita KKN Desa Penari ada beberapa orang yang terlibat, namun dalam tulisannya kepada narasumber ia berjanji nama-nama orang, universitas hingga desa tempat pelaksanaan KKN di Desa Penari akan disamarkan.

Akhirnya Simpleman pertama kali menulis cerita KKN Desa Penari di akun Twitternya, dan sempat viral di dunia maya, hingga menjadi trending topik.

Baca Juga: KKN di Desa Penari, Pantas Dijadikan Dayuh Ternyata Ayu Bersekutu dengan Jin

Dari cerita KKN di Desa Penari yang sebenarnya, orang-orang yang terlibat ada 14, tetapi Simple Man hanya menuliskan 6 orang saja dengan alasan agar tidak kewalahan dalam menyampaikan isi ceritanya.

Namun Simple Man bisa memastikan bahwa cerita KKN di Desa Penari bisa dipastikan benar-benar nyata, sesuai yang dijelaskan oleh narasumber.

Simpleman sempat menuliskan cerita KKN di Desa Penari dengan versi yang berbeda, karena awalnya hanya dengan narasumber yang bernama Widia. 

Kemudian mbak Widia selalu menceritakan tentang teman KKN di Desa Penari yang bernama Nur, seakan menyembunyikan sesuatu dari kisah selama mereka melakukan KKN di Desa Penari. 

SimpelMan pun di minta Widia untuk menghubungi Nur dan menanyakan langsung kebenaran dari cerita KKN di Desa Penari. 

Ditemani Widia, SimpelMan menemui Nur di tempat ia tinggal dan menanyakan langsung tentang kronologi KKN di Desa Penari. 

Nur sempat menolak untuk menceritakan kisah KKN Desa Penari, namun akhirnya ia sepakat karena cerita tersebut mengandung pembelajaran.

Disaat Nur menjelaskan, ada beberapa cerita yang Widia tidak paham. Karena itu cerita yang saya tulis memiliki dua sudut yang berbeda. Awalnya versi Widia kemudian versi Nur.***

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: YouTube Raditya Dika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah