Kacung Pemerintah Dunia Dalam Pasukan Revolusi Terbongkar, One Piece chapter 1054 Hadirkan Bukti tak Terduga

- 4 Juli 2022, 05:56 WIB
Pasca Sabo tertangkap, banyak penggemar curiga kalau ada penghianat didalam pasukan revolusi. penghianat ini diperkirakan adalah Lindbergh.
Pasca Sabo tertangkap, banyak penggemar curiga kalau ada penghianat didalam pasukan revolusi. penghianat ini diperkirakan adalah Lindbergh. /YouTube Yuria/

TERAS GORONTALO - Salah satu bocoran paling heboh tentang One Piece chapter 1054 adalah berita tentang tertangkapnya Sabo dalam misi penyelamatan Bartholomew Kuma.

Banyak pecinta One Piece atau biasa disebut Nakama berpendapat jika operasi yang dipimpin Sabo sudah bocor ke pemerintah dunia.

Itu artinya dalam tubuh pasukan revolusi juga terdapat penghianat dari pemerintah dunia.

Baca Juga: Dokter Vegapunk Akhirnya Muncul, One Piece Chapter 1054 Ungkap Rahasia Puluhan Tahun Silam

Para Nakama berpendapat jika penghianat inilah yang membocorkan semua rahasia tentang rencana Sabo sebelum datang ke tanah suci Marijoa.

Dikutip dari channel Youtube Anime OP, banyak Nakama One Piece yang menduga jika orang yang menjadi penghianat dalam tubuh pasukan revolusi punya jabatan penting.

Seperti yang kita tahu jika ada beberapa komandan dalam organisasi pasukan revolusi yang sangat tangguh.

Baca Juga: One Piece : Tatanan Kaisar Laut Berubah, Inilah Peringkat Kekuatan Para Yonkou Baru, Nomor 1 Paling Berbahaya

Sayangnya, para pecinta One Piece percaya jika satu dari kelima komandan pasukan revolusi adalah seorang penghianat.

Jika ditelusuri lebih lanjut ada kemungkinan bila sosok penghianat ini adalah komandan pasukan revolusi yakni Lindbergh.

Teori ini muncul setelah para Nakama mengetahui jika beberapa tempat di One Piece berasal dari perang dunia kedua.

Baca Juga: 7 Misteri yang Akan Terungkap di Final Saga One Piece, Kebenaran Mengenai Joy Boy hingga Void Century

Wano adalah Jepang, Germa adalah Jerman dan Marijoa adalah Perancis.

Asumsi jika Lindbergh muncul sebagai seorang penghianat dalam organisasi pasukan revolusi, karena adanya kesamaan nama antara Lindbergh dengan Charles Lindbergh.

Charles Lindbergh adalah pilot Amerika serikat di perang dunia kedua yang adalah seorang penghianat untuk Perancis.

Selain nama yang mirip, Charles Lindbergh dan Lindbergh di One Piece punya kesamaan lainnya yakni sama-sama penemu.

Petunjuk lainnya adalah Lindbergh di One Piece mempunyai kacamata yang sama dengan Charles, selain itu punya roket pendorong yang identik dengan pilot.

Di dunia nyata, Charles Lindbergh berhubungan dengan Amerika dan Perancis.

Maka bila Marijoa diartikan sebagai Perancis, maka sudah pasti Lindbergh di dunia One Piece adalah sosok yang berhubungan dengan pemerintah dunia.

Bahkan sebagai seorang penemu, Lindbergh kemungkinan akan dikaitkan dengan dokter Vegapunk.

Meskipun begitu, belum banyak fakta tentang Lindbergh yang diungkapkan oleh Oda Sensei.

Tapi jika teori ini terbukti, itu artinya pasukan revolusi sudah disusupi selama puluhan tahun tanpa diketahui. *****

Editor: Agung H. Dondo

Sumber: YouTube Anime OP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah