25 Polisi Berpeluang Diperiksa Komnas HAM Terkait Profesionalitas Penanganan Kasus Brigadir J

- 5 Agustus 2022, 12:19 WIB
25 Polisi Berpeluang Diperiksa Komnas HAM Terkait Profesionalitas Penanganan Kasus Brigadir J.
25 Polisi Berpeluang Diperiksa Komnas HAM Terkait Profesionalitas Penanganan Kasus Brigadir J. /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol/

TERAS GORONTALO - 25 Polisi berpeluang diperiksa Komnas HAM terkait profesionalitas mereka penanganan kasus tewasnya Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat.

25 Polisi yang berpeluang diperiksa Komnas HAM terkait kasus kematian Brigadir J itu, sebelumnya telah diperiksa Inspektorat Tim Khusus Polri terkait tidak profesional dalam penanganan TKP di rumah Irjen Pol Ferdy Sambo.

Dilansir dari Antara, dikatakan Komisioner Komnas HAM Beka Ulung Hapsara, tidak tertutup kemungkinan melakukan hal itu meski belum diagendakan pihaknya.

Diungkapkan Beka, Komnas HAM akan bekerja sesuai tahapan yang ada.

Baca Juga: Akhirnya Terungkap, Sosok Yang Diduga Bersihkan TKP Kasus Brigadir J, Ternyata Bukan Orang Biasa

Menurut Beka, khusus hari ini Jumat, 5 Agustus 2022, Komnas HAM telah menjadwalkan pemeriksaan uji balistik.

Namun jadwal bisa saja berubah, dengan pihaknya langsung melakukan pemeriksaan atau meminta keterangan jika Tim Siber datang.

"Tapi kalau ditanya soal 25 anggota polisi tersebut, belum kami putuskan," ujar Beka.

Langkah yang akan dilakukan pihaknya terkait uji balistik, dikatakan Beka, seperti penggunaan peluru, register senjata atas nama siapa, kemudian apakah ada peluru yang pecah atau tidak.

Baca Juga: Mabes Polri Bujuk Pengacara Tutup Kasus Brigadir J? Kamaruddin : Ratusan Milyar pun Saya Tolak

Beka pun mengaku, hingga saat ini belum mendapatkan keterangan siapa saja dan jumlah personel yang datang ke Kantor Komnas HAM untuk memberikan keterangan.

"Namun yang jelas mereka sudah konfirmasi pagi ini akan datang ke Komnas HAM," ucap Beka.

Diketahui, berdasarkan keterangan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, sebanyak 25 personel Polri telah menjalani pemeriksaan oleh Irsus Timsus Polri di bawah pimpinan Irwasum Komjen Polisi Agung Budi Maryoto.***

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah