Dosa Ferdy Sambo pada Kepolisian, Hancurkan Karir 3 Jenderal dan Hampir Sekompi Polisi dalam Kasus Brigadir J

- 25 Agustus 2022, 16:08 WIB
Dosa Ferdy Sambo pada Kepolisian, Hancurkan Karir 3 Jenderal dan Hampir Sekompi Polisi dalam Kasus Brigadr J
Dosa Ferdy Sambo pada Kepolisian, Hancurkan Karir 3 Jenderal dan Hampir Sekompi Polisi dalam Kasus Brigadr J /foto Pikiran Rakyat/edit Teras Gorontalo/

TERAS GORONTALO - Ferdy Sambo memiliki dosa yang amat besar pada Kepolisian, dalam menjalankan rencana buruknya, Sambo mengorbankan karir 3 jenderal dan hampir sekompi polisi di kasus Brigadir J.

Penyidikan kasus pembunuhan Birgadir J hingga kini masih terus berlanjut.

Sebagaimana diketahui, kasus pembunuhan brigadir J melibatkan jenderal, bahkan, keterlibatan anggota polisi dalam kasus pembunuhan Brigadir J hampir sekompi.

Ferdy Sambo bahkan menghancurkan karir 4 jenderal, Hendra Kurniawan, Benny Ali dan Agus Budiharta yang masing-masing jenderal bintang satu diduga ikut terlibat dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Alhasil keempat jenderal termasuk Ferdy Sambo dicopot dari jabatannya hingga dimutasi ke Yanma Polri.

Pembunuhan Brigadir J juga turut melibatkan keluarga dalam hal ini adalah Putri Candrawathi yang tak lain adalah istri dari Ferdy Sambo.

Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi dikenai pasal pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman mati.

Diketahui, kini sudah lima orang yang jadi tersangka di antaranya Bharada E, Bripka RR atau Ricky Rizal, Om Kuat, Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Penyidik menerapkan pasal 337 KUHPidana juncto 55 dan 56 KUHP terhadap Bharada E.

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: PMJNews Polri TV Radio


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah