Akhirnya, Ferdy Sambo CS Akan Peragakan Langsung Cara dan Gaya Habisi Brigadir J Hingga Tewas

- 28 Agustus 2022, 19:22 WIB
Akhirnya, Ferdy Sambo CS  Akan Peragakan Langsung Cara dan Gaya Habisi Brigadir J Hingga Tewas
Akhirnya, Ferdy Sambo CS Akan Peragakan Langsung Cara dan Gaya Habisi Brigadir J Hingga Tewas /Kolase Foto Humas Polri/

TERAS GORONTALO - Kasus pembunuhan berencana diduga dilakukan Ferdy Sambo CS hingga saat ini masih jadi perbincangan publik.

Publik pun kini menantikan reka ulang atau rekonstruksi kasus pembunuhan terhadap Brigadir J yang terjadi di rumah dinas Ferdy Sambo.

Publik juga masih penasaran apa sebenarnya motif dari pembunuhan terhadap Brigadir J yang dilakukan Ferdy Sambo di rumah dinasnya pada 8 Juli 2022 lalu.

Lima orang kini telah ditetapkan Polri sebagai tersangka kasus pembunuhan Brigadir J.

Termasuk dalang utama pembunuhan Brigadir J, yakni Ferdy Sambo CS.

Baca Juga: Penantian Publik Soal Reka Ulang Kasus Kematian Brigadir J, Mengenal Rekonstruksi Dalam Hukum Pidana

Apalagi Polri segera melakukan reka ulang atau rekonstruksi bagaimana cara Ferdy Sambo CS habisi Brigadir J.

Tim Khusus (Timsus) Polri bentukan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo akan menggelar reka ulang atau rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa Selasa 30 Agustus 2022.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan proses reka ulang kasus pembunuhan tersebut akan dilakukan secara transparan dan tidak ada yang ditutup-tutupi.

"Seperti komitmen kita, semuanya transparan tidak ada yang kita tutup-tutupi. Kita proses sesuai fakta itu janji kita," tegas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Minggu 28 Agustus 2022, dikutip Teras Gorontalo dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah