Ada Dugaan Korupsi Pada Penyelenggaraan Formula E di Jakarta, KPK Panggil Anies Baswedan

- 7 September 2022, 16:20 WIB
Ada Dugaan Korupsi Pada Penyelenggaraan Formula E di Jakarta, KPK Panggil Anies Baswedan
Ada Dugaan Korupsi Pada Penyelenggaraan Formula E di Jakarta, KPK Panggil Anies Baswedan /ANTARA/

Kemudian, Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri menyampaikan, saat ini proses penyelidikan kasus dugaan korupsi penyelenggaraan Formula E di Jakarta masih terus berjalan.

KPK melalui Ali Fikri berharap, pihak-pihak yang akan dimintai keterangan terkait penyelenggaraan Formula E agar bersikap kooperatif.

Semua itu kata Ali Fikri agar proses penyelidikan dugaan korupsi di Formula E bisa berjalan secara efektif dan efisien.

Serta dalam penyelidikan tersebut, tetap mengedepankan prinsip-prinsip dan norma hukum yang berlaku di Indonesia.

Sebelum mengirimkan surat panggilan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, KPK sudah meminta keterangan lebih dulu dari beberapa pihak terkait.

Pihak yang dimaksud adalah mantan Sesmenpora Gatot S Dewa Broto, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Mursidi, dan Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Anggara Wicitra Sastromidjojo terkait penyelenggaraan Formula E.

Informasi selebihnya mengenai dugaan korupsi di Formula E, menunggu hasil pertemuan antara KPK dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan besok.***

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah