Hanya Tonjolkan Adegan Ranjang, Pengacara Keluarga Brigadir J: Seperti Telenovela

- 9 September 2022, 16:28 WIB
Hanya Tonjolkan Adegan Ranjang, Pengacara Keluarga Brigadir J: Seperti Telenovela
Hanya Tonjolkan Adegan Ranjang, Pengacara Keluarga Brigadir J: Seperti Telenovela /YouTube Polri TV/

"Kelihatannya ini canggih sekali yang terjadi sekarang, kecanggihannya terutama balik lagi dulu saya singgung sedikit soal motif," ujarnya.

"Karena kan ini gak ada pelaporan, pelaporannya sudah di-SP3, tahu-tahu motif itu tiba-tiba muncul sekarang dan dipraktikkan di salah satu telenovela," kata Johnson Panjaitan menambahkan.

Baca Juga: Inilah Pengakuan Kuat Maruf Melihat Putri Candrawathi di Kamar Mandi, Brigadir J: Saya Bisa Jelaskan

Sebut Johnson pada rekonstruksi hanya menampilkan adegan ranjang dimana Putri Candrawathi terbaring dibandingkan kronologi pembunuhan terhadap Brigadir J.

"Di sini saja sudah terlihat mengkhawatirkan. Jadi kita harus pasang mata sungguh-sungguh, pikiran dan hati kita, serta pengetahuan untuk melihat ini," tegasnya.

Kuasa hukum Brigadir J itu menduga adanya koordinasi dibalik skandal Ferdy Sambo.

"Sekarang ini kan kalau saya lihat ya, yang tidak kelihatan kan dilakukan koordinasi karena kan pelimpahan pertama sudah ada, kemudian katanya dikembalikan," ucapnya, dikutip dari kanal YouTube Refly Harun pada Kamis, 8 September 2022.

Johnson Panjaitan juga mencurigai adanya koordinasi antara Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Baca Juga: Ternyata Ayah Bripka RR Eks Kapolsek, Ambyar Skenario Ferdy Sambo, Ini Profil dan Biodata Lengkap Ricky Rizal

Padahal menurutnya Komnas HAM seharusnya independen dan memihak kepada rakyat.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah