Akhirnya! Sosok Hacker Bjorka Terlacak BIN dan Polri, Mahfud MD: Pelakunya Sudah Teridentifikasi

- 14 September 2022, 14:27 WIB
Akhirnya! Sosok Hacker Bjorka Terlacak BIN dan Polri, Mahfud MD: Pelakunya Sudah Teridentifikasi
Akhirnya! Sosok Hacker Bjorka Terlacak BIN dan Polri, Mahfud MD: Pelakunya Sudah Teridentifikasi /ANTARA/

Intinya kata Menko Polhukam, kemunculan dari sosok hacker Bjorka ini untuk mengingatkan kita semua terutama Pemerintah agar lebih berhati-hati dalam menjaga keamanan data.

"Dia hanya hendak memberitahu kepada kita kalau kita harus hati-hati, (data) kita akan bisa dibobol, dan sebagainya," jelas Mahfud MD.

Namun, meski tidak membahayakan kata Mahfud MD, Pemerintah akan tetap serius menangani dan mengungkap kasus peretasan data oleh Bjorka.

Dalam hal ini, Pemerintah telah membentuk satuan tugas (satgas) perlindungan data, yang nantinya akan melindungi data-data, terutama data negara yang bersifat rahasia dari ancaman peretasan atau kebocoran data.

Mahfud MD mengimbau kepada seluruh masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap pengamanan data-data pribadi dan rahasia kita terhadap oknum-oknum seperti hacker Bjorka ini.

"Kami akan menjadikan ini sebagai peluang, sebagai pengingat kepada kita semua untuk sama-sama berhati-hati," ujar Mahfud MD.

Diketahui sebelumnya, hacker Bjorka ini melakukan aksinya dengan menyerang sejumlah situs Pemerintahan kemudian menjual data hasil retasannya tersebut.

Dari klaim data yang berhasil diretas oleh Bjorka itu, masalah kemudian membesar dan menjadi heboh di internet.

Kehebohan di dunia maya itu langsung direspon oleh pemerintah dengan menggelar rapat antara Presiden Jokowi dengan sejumlah menteri di Istana Keperesidenan, Jakarta, Senin 12 September 2022.***

Halaman:

Editor: Abdul Imran Aslaw

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah