Terungkap Tangisan di Magelang, Bripka RR Sebut Bukan Putri Candrawathi yang Menangis Tapi Susi

- 15 September 2022, 15:28 WIB
Terungkap Tangisan di Magelang, Bripka RR Sebut Bukan Putri Candrawathi yang Menangis Tapi Susi
Terungkap Tangisan di Magelang, Bripka RR Sebut Bukan Putri Candrawathi yang Menangis Tapi Susi /pikiran rakyat/

Refly Harun yang juga mantan direktur jasa marga turut memberikan komentar terkait hal tersebut. 

Baca Juga: Pengakuan Terbaru Bripka RR, Rekening Bank Para Ajudan Sambo Diduga Dikuasai Putri Candrawathi

Ia juga mempertanyakan motif yang sebenarnya dibalik dugaan pembunuhan berencana Brigadir J kalau memang bukan pelecehan seksual seperti yang digemborkan.

""Kalau misalnya tidak ada motif pelecehan lalu apa dong motif membunuh Yosua. This is the question sebenarnya," ungkap Refly Harun.

Menurutnya, kalau motif non domestik yang menjadi motif maka, tidak akan di tindak lanjuti oleh kepolisian.

"Maka orang akan bergerak pada motif non domestik yang sepertinya tidak mau ditelusuri lebih lanjut oleh pihak Kepolisian," jelasnya.

Karena itu, menurut Refly Harun, pihak Kepolisian hanya melihat peristiwa ini sebagai dugaan pembunuhan berencana.

"Ya kalau misalnya alasan itu kan bisa saja dibuat. Alasan pelecehan itu untuk melegitimasi pembunuhan. Tapi apa iya kalau secara faktual itu tidak ada," terang Refly Harun.

Refly Harun mengatakan jika tidak ada pelecehan di Magelang atau tidak adanya saksi yang kuat, maka motif itu bisa dikatakan gagal.

"Tapi tentu di dalam konstruksi kasus kan harus dijelaskan apa motifnya. Nah bisa jadi, motifnya hanya dua yang tahu. Jadi Bharada E tidak tahu, Bripka RR tidak tahu, Kuat Maruf tidak tahu," kata Refly Harun.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Seputar Tangsel YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah