Fadil Imran Terseret Ferdy Sambo, Kapolda Metro Jaya Diduga Punya Peran Penting di Kasus KM 50

- 19 September 2022, 09:34 WIB
Fadil Imran Terseret Ferdy Sambo, Kapolda Metro Jaya Diduga Punya Peran Penting di Kasus KM 50
Fadil Imran Terseret Ferdy Sambo, Kapolda Metro Jaya Diduga Punya Peran Penting di Kasus KM 50 /foto Pikiran Rakyat/edit Teras Gorontalo/

Berdasarkan kronologi yang dijelaskan Fadil Imran, keenam laskar FPI yang tewas sangat berbahaya dan merupakan laskar khusus yang bersenjata tajam.

Berlainan dengan Fadil, sopir derek di KM 50, Dedi Mardedi justru mengatakan bahwa keenam laskar masih hidup meski dua di antaranya mengalami luka tembak.

Baca Juga: Sidang Banding Digelar Hari Ini, Nasib Ferdy Sambo di Tangan Wakapolri Gatot Eddy Pramono

Fadil disebut-sebut memiliki peran penting dalam kasus ini. Ia diketahui sengaja mengundang Jenderal Dudung Abdurachman dalam konferensi pers tersebut.

Berdasarkan informasi yang beredar, hal itu dilakukan Fadil guna mendapatkan dukungan dari keluarga besar TNI dan masyarakat.

Ahli Hukum Tata Negara Refly Harun mengatakan keenam laskar FPI itu tidak perlu dibawa ke proses justisia lantaran tak bersalah.

Sebaliknya, menurut Refly Harun, yang seharusnya dibawa ke ranah hukum adalah pihak yang menguntit. Dalam hal ini adalah pihak kepolisian.

"Karena kalau kita bicara sebab musabab atau causa prima, maka causa prima-nya adalah proses penguntitan itu," kata Refly Harun.

Refly Harun menjelaskan, penguntitan merupakan tindakan mengawasi pergerakan orang lain secara tersembunyi.

Baca Juga: Profil Wakapolri Gatot Eddy Pramono Jenderal Bintang 3 yang Tentukan Nasib Ferdy Sambo di Sidang Etik Hari Ini

Halaman:

Editor: Siti Nurjanah

Sumber: Seputar Tangsel YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah