Teror GOLA vs SOLSTIS, Viral TikTok 21 Desember 2022 Jangan Keluar Malam, Ada Apa?

- 19 Desember 2022, 18:17 WIB
Teror GOLA vs SOLSTIS, Viral TikTok 21 Desember 2022 Jangan Keluar Malam, Ada Apa?
Teror GOLA vs SOLSTIS, Viral TikTok 21 Desember 2022 Jangan Keluar Malam, Ada Apa? /Tangkap Layar TikTok @hendrikcee/

TERAS GORONTALO – Sebuah video viral di akun TikTok yang mengatakan bahwa tanggal 21 Desember 2022 jangan keluar malam.

Peringatan video viral TikTok itu mengatakan bahwa pada 21 Desember 2022 ada teror Gola sehingga diperingatkan jangan keluar malam.

Sebuah video viral TikTok tersebut yang berisi peringatan tentang teror Gola diunggah pada 14 Desember 2022 oleh akun @hendrikecee.

Dalam keterangan, Henri Kecee menuliskan ‘Hati-hati 21 Desember ini, jangan keluar malam’.

Pada bagian caption Hendri menuliskan ‘kalau mau selamat jangan keluar malam’. 

Baca Juga: Viral, MC Event Musik Vaganza Manado Tidak Hormati Girlband K-Pop Secret Number, Kini Beri Klarifikasi

Setelah mengunggah peringatan mengenai teror hantu Gola, video viral TikTok itu kemudian mendapat banyak reaksi dari warganet.

Beberapa yang memberi komentar mengatakan bahwa apa yang disampaikan oleh akun Hendri ini adalah mitos belaka.

‘Palingan cuma mitos,” tulis akun Naji yang ditutup dengan emoji tertawa terbahak-bahak.

“Kenapa?,” tulis Ihsan Ganteng.

“Ada nya solstis,” tulis akun zr2akugan.

Meski meresahkan warga Gorontalo namun hingga kini belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait tentang hantu Gola yang viral di TikTok.

Ada apa 21 Desember 2022?

Ternyata tepat 21 Desember 2022, ada sebuah fenomena yang disebut dengan fenomena solstis. 

Baca Juga: One Piece: Mengejutkan, Bukan God Enel, Kizaru Dicegat Diamond Jozu saat Menuju Egghead!

Apa fenomena solstis itu, apakah berbahaya bagi manusia?

Fenomena solstis memang sedang ramai diperbincangkan di jejaring media sosial.

Diketahui bahwa fenomena soltis akan terjadi tepat 21 Desember 2022 hingga menjadi viral di medsos terutama TikTok.

Adapun yang dimaksud dengan fenomena solstis ini adalah dimana ketika matahari berada paling selatan dari ekuator ketika tengah hari.

Dapat juga didefinisikan sebagai suatu peristiwa dimana Matahari berada di posisi paling utara atau selatan ketika mengalami gerak semu tahunannya.

Ketika solstis, belahan bumi selatan akan lebih condong dan lebih dekat dengan arah matahari.

Hal itu membuat radiasi yang diterima dari matahari akan lebih besar.

Fenomena solstis ini biasanya akan terjadi pada 20 hingga 21 Desember dan bergeser dalam waktu ratusan hingga ribuan tahun.

Anak tetapi masyarakat tidak perlu khawatir dan takut sebab fenomena solstis ini tidak membahayakan umat manusia.

Sebaliknya teror hantu Gola yang diunggah oleh salah satu akun TikTok tersebutlah yang membuat masyarakat lebih bertanya-tanya soal kebenaran hantu Gola yang sedang viral di Gorontalo.

Bahkan salah satu akun menulis komentar bahwa itu hanyalah hoax dan hanya ada di beberapa daerah saja dan fenomena 21 Desember 2022 adalah fenomena solstis.***

Editor: Gian Limbanadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah