Vaksin Moderna COVID-19 untuk Usia 12 Tahun ke Atas Disetujui Arab Saudi

- 22 Agustus 2021, 21:08 WIB
Vaksin Moderna COVID-19
Vaksin Moderna COVID-19 /Pixabay/Pixabay/Pixabay

TERASGORONTALO - Vaksin Moderna COVID-19, untuk orang dewasa muda antara usia 12 dan 17 Tahun, disetujui Arab Saudi.

Penyetujuan Vaksin Moderna COVID-19 oleh Arab Saudi tersebut, berdasarkan laporan Saudi Press Agency (SPA) pada hari Minggu 22 Agustus 2021, yang dikutip terasgorontalo dari alarabiya.

Dalam laporan tersebut, diketahui persetujuan untuk mengesahkan vaksin COVID-119 untuk kelompok usia, datang setelah perusahaan vaksin mengajukan permintaan ke Otoritas Makanan dan Obat Kerajaan.

Baca Juga: UPDATE : Ketambahan 24.276 Orang Dinyatakan Sembuh dari COVID-19 pada Minggu 22 Agustus 2021

Perusahaan memberikan data yang membuktikan bahwa vaksin COVID-19, telah memenuhi persyaratan peraturan khusus, termasuk studi klinis, dan laporan yang menunjukkan kemanjuran dan keamanannya.

Studi yang dilakukan menunjukkan bahwa manfaat vaksin COVID-19, untuk kelompok usia tertentu jauh lebih besar, daripada potensi risikonya.

Sebelumnya, pada hari Sabtu 21 Agustus, Menteri Pendidikan Arab Saudi mengumumkan dalam sebuah pernyataan bahwa, semua siswa yang tidak divaksinasi COVID-19 sepenuhnya akan dilarang memasuki sekolah.

Baca Juga: UPDATE : Ketambahan 1.030 Orang Meninggal Akibat COVID-19 pada Minggu 22 Agustus 2021

"Mereka akan ditandai tidak hadir sampai mereka menerima dua dosis vaksin yang disetujui".

Halaman:

Editor: Usman Anapia

Sumber: Alarabiyanews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x