Menteri Kebudayaan Israel Minta Penghapusan Bulan Ramadhan: Kekhawatiran Meningkat di 2 Wilayah

- 7 Maret 2024, 07:19 WIB
Menteri Kebudayaan Israel Minta Penghapusan Bulan Ramadhan: Kekhawatiran Meningkat di 2 Wilayah
Menteri Kebudayaan Israel Minta Penghapusan Bulan Ramadhan: Kekhawatiran Meningkat di 2 Wilayah /

TERAS GORONTALO -- Amichai Eliyahu, Menteri Kebudayaan Israel dan politisi sayap kanan, yang sebelumnya telah menyarankan penggunaan bom nuklir di jalur konflik.

Pengeboman tersebut adalah opsi pada bulan November untuk Gaza, kini membuat pernyataan kontroversial lainnya.

Dalam wawancara dengan Radio Angkatan Darat pada hari Jumat, Eliyahu menyerukan penghapusan Bulan Ramadhan, dengan alasan bahwa "ketakutan kami pada bulan ini harus dihilangkan".

Pernyataan ini muncul di tengah kekhawatiran yang meningkat terkait potensi eskalasi situasi di Tepi Barat dan Yerusalem Timur yang diduduki, terutama selama Bulan Ramadhan.

Kekhawatiran ini dipicu oleh perang Israel di Gaza dan rencana pemerintah Tel Aviv untuk memberlakukan pembatasan di kompleks Masjid Al Aqsa selama Bulan Ramadhan.

Laporan keamanan terbaru dari Israel menunjukkan bahwa ada kekhawatiran serius terkait peningkatan ketegangan di wilayah tersebut.

Pernyataan kontroversial dari Menteri Kebudayaan ini hanya menambah kekhawatiran tersebut, dan menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana situasi ini akan berkembang di masa mendatang. ***



 

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: SISI TERANG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x