Penyakit yang Perlu Diwaspadai oleh Manusia Dalam Islam Menurut Adi Hidayat

24 Oktober 2023, 14:00 WIB
Insha Allah Doa Segera Terkabul Dengan Cara Ini Menurut Ustad Adi Hidayat /pikiran rakyat/

TERAS GORONTALO - Dalam perspektif Islam, penyakit hati merupakan penyakit berbahaya yang bisa merubah sifat dan perilaku.

Pada salah satu kajiannya, Ustadz Adi Hidayat mengingatkan kita untuk waspadai penyakit hati yang menular.

Seperti yang diketahui, penyakit hati sangat bahaya untuk jiwa manusia. Selain itu penyakit hati menyebabkan kemudharatan dunia dan akhirat.

Ustadz Adi Hidayat mengungkapkan bahwa, penyakit hati dapat menyebabkan ketidaktenangan dalam hati, selalu merasa cemas dan khawatir, tidak ada ketentraman jiwa dan dapat menular kepada orang lain.

Penyakit hati yang seperti apakah yang sifatnya dapat menular? Simak penjelasan Ustadz Adi Hidayat.

Dikutip dari unggahan video di channel Youtube Adi Hidayat Official

"Sekarang kita mempunyai persoalan serius yang sekarang menginfeksi hampir semua kalangan manusia di muka bumi yang melahirkan ketidakstabilan di masa kini, itu yang disebut penyakit hati, namanya marodun," ucap Ustadz Adi Hidayat.

Ia juga menyebutkan bahwa penyakit hati ini dapat langsung menyerang hati seseorang.

"Penyakit hati yang ini kenanya langsung ke hati yang paling dalam, ke Qolbun," jelasnya.

Ustadz Adi Hidayat mengatakan jenis penyakit hati ini disebutkan dalam surah Al-Baqarah ayat 10 yaitu iri, dendam, dengki dan ria.

Empat penyakit hati ini hanya akan muncul di dalam Qolbun.

Ustadz Adi Hidayat juga menjelaskan penyakit hati ini bisa berdampak buruk dan bisa menimbulkan masalah pada fisik seseorang.

Lantas, apakah penyakit hati ini ada obatnya?

"Obat bagi penyakit hati , kesehatannya ada di Quran di sebut dengan Asy- Syifaa, Q.S 17 ayat ke 82," kata Ustadz Adi Hidayat.

Selain itu Ustadz Adi Hidayat juga membagikan metode-metode untuk mengobati penyakit hati ini

"Kami mengusulkan akan lebih bagus jika dibuat program-program untuk peningkatan Syifaa sebelum ke dakwah dengan membiasakan diri membaca Al-Quran, mendekatkan diri pada Allah dengan taqwa, rajin berpuasa, maka itu akan memberikan stabilitas dalam jiwa kita yang berdampak pada kesehatan rohani dan pengaruhnya langsung pada akal dan fisikal kita," tutup Ustadz Adi Hidayat.***

 

Editor: Viko Karinda

Tags

Terkini

Terpopuler