Menteri Agama Tegaskan Selama PPKM Berlangsung Tidak Ada Rumah Ibadah Ditutup

- 30 Agustus 2021, 22:11 WIB
Menteri Agama Tegaskan Selama PPKM Berlangsung Tidak Ada Rumah Ibadah Ditutup
Menteri Agama Tegaskan Selama PPKM Berlangsung Tidak Ada Rumah Ibadah Ditutup /

TERAS GORONTALO – Pelaksanaan PPKM oleh pemerintah yang sudah berlangsung hampir 2 bulan, rupanya tidak ada rumah ibadah ditutup sebagai imbas dari penerapan PPKM itu.

Pasalnya, meski PPKM diterapkan hampir di seluruh wilayah di Indonesia dengan berbagai level, tetapi penerapan prokes juga tetap dilakukan, sehingga tidak ada rumah ibadah ditutup sejauh ini.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas juga memastikan kalau selama PPKM dilakukan oleh pemerintah, sejauh ini tidak rumah ibadah ditutup, hanya karena pandemi Covid-19.

Baca juga : PPKM untuk Jawa-Bali Kembali Diperpanjang

Hal itu diungkapkan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, sebagaimana dikutip dari situs Kementerian Agama, pada Senin 30 Agustus 2021, seraya menyebut kalau pihak Kemenag telah mengeluarkan surat edaran terkait hal itu.

Menurut Menag, selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), pihaknya memang telah menerbitkan sejumlah Surat Edaran (SE) yang mengatur pelaksanaan kegiatan/keagamaan pada masa PPKM.

Surat Edaran tersebut, kata Yaqut Cholil Qoumas diterbitkan dalam rangka membantu pencegahan dan memutusan mata rantai penyebaran Covid-19 .

Baca juga : Profil Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari, Salah Satu Kepala Daerah Termuda Yang Kena OTT KPK

“Terkait PPKM, tidak ada penutupan tempat ibadah, yang ada adalah pembatasan kegiatan peribadatan,” ungkap Gus Yaqut sapaan akrab Yaqut Cholil Qoumas.

Halaman:

Editor: Muhamad Junaidi Amra

Sumber: Kementerian Agama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah