Partai Politik yang Tidak Lolos ke Senayan, Ini Jumlah Suaranya

- 22 Maret 2024, 22:23 WIB
Partai Politik yang Tidak Lolos ke Senayan, Ini Jumlah Suaranya
Partai Politik yang Tidak Lolos ke Senayan, Ini Jumlah Suaranya /

TERAS GORONTALO -- Ada beberapa partai politik yang tidak lolos ke Senayan berdasarkan rekapitulasi hasil perolehan suara.

Penetapan partai politik yang tidak lolos ke Senayan ini berdasarkan Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024.

Berdasarkan Pasal 411 ayat (3) UU 7 Tahun 2017, KPU wajib menetapkan perolehan suara secara nasional.

Dari penetapan itulah rakyat dapat melihat mene partai politik yang lolos ke Senayan dan mana partai politik yang tidak lolos.

Adapun partai politik yang tidak lolos ke Senayan adalah sebagai berikut

1.   Partai Buruh 972.910

2.   Partai Gelombang Rakyat Indonesia 1.281.991

3.   Partai Kebangkitan Nusantara 326.800

4.   Partai Hati Nurani Rakyat 1.094.588

5.   Partai Garda Republik Indonesia 406.883

6.   Partai Bulan Bintang 484.486

7.   Partai Solidaritas Indonesia 4.260.169

8.   Partai Perindo 1.955.154

9.   Partai Persatuan Pembangunan 5.878.777

10. Partai Ummat 642.545

Penetapan hasil perolehan suara sah masing-masing calon anggota dewan secara nasional termuat dalam berita acara Nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024.

Jumlah suara partai politik diatas berdasarkan penetapan hasil pemilihan umum secara nasional yang ditetapkan dalam Keputusan KPU Nomor 360 Tahun 2024.

Keputusan KPU tersebut diatas ditetapkan pada hari Rabu, 20 Maret 2024 pukul 22,19 WIB.

Pihak-pihak yang keberatan terhadap hasil pemilu 2024, boleh mengajukan gugatan atau sengketa ke Mahkamah Konstitusi.

Tentunya pihak yang mengajukan gugatan ke MK harus membawa bukti yang cukup maka perolehan suara masih bisa berubah.

Gagalnya partai politik ke Senayan ini tentunya mengacu pada UU 7 Tahun 2017 Tentang pemilu yang mengharuskan parpol meraih sedikitnya 4 persen jumlah suara nasional.

Deretan partai politik yang tidak lolos ke Senayan ini hanya memiliki jumlah suara di bawah 4 persen.

Tercatat ada sebanyak 151.796.630 suara sah nasional.

Salah satu partai petahana yang tidak lolos ke Senayan adalah Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Itulah 10 partai politik yang gagal lolos ke Senayan pada Pemilu 2024.***

Kata kunci: partai politik, tidak lolos, Senayan, perolehan, suara

Sumber: KPU

Editor: Budyanto Hamjah

Sumber: KPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah