Tiga Pukulan Keras Eko Roni Saputra Hempaskan Petarung MMA Asal China Hanya Waktu 10 Detik

14 Agustus 2021, 14:10 WIB
Aksi Eko Roni Saputra saat bertarung melawan Liu Peng Shuai. /Antara/

TerasGorontalo Petarung MMA Indonesia, Eko Roni Saputra, hanya membutuhkan waktu 10 detik untuk mengalahkan petarung asal China, Liu Peng Shua.

Kemenangan yang diraih Eko Roni Saputra atas Liu Peng tersebut terjadi saat keduanya menjalani laga duel di One Championship di Singapura, Jumat 13 Agustus 2021.

Eko Roni Saputra memastikan kemenangan itu hanya melalui tiga pukulan kerasnya pada ronde pertama baru dimulai.

Baca Juga: Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa Beber Kualitas Sepatu Yang Diproduksi Greysia Polii

Wasit yang memimpin laga itu sontak langsung menghentikan pertandingan saat melihat kondisi petarung asal China itu langsung terjungkal dan sempoyongan.

Meski berangkat dari seni bela diri gulat, dengan raihan itu Eko Roni Saputra mampu menunjukan cara bertarung saling menyerang lewat kombinasi pukulan mematikan.

Baca Juga: Berikut 7 Orang Saksi Yang Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi PT ASABRI

Dimana, dilansir TerasGorontalo dari Antara, kemenangan ini juga sekaligus menuntaskan janji Eko Roni Saputra untuk bermain menyerang.

Petarung 30 tahun ini ingin menunjukan gaya menyerang saat bertemu Liu Peng dari China. Tebrukti, hal itu dilakukannya.

Baca Juga: Bali Jadi Provinsi di Indonesia dengan Tarian Tradisional Terbanyak, Berapa Jumlahnya?

“Saya telah mengembangkan kemampuan (strike saya) dengan sangat baik, dan saya banyak melatih keterampilan khusus itu,” kata Eko.

“Terakhir kali, saya menang melalui submission. Semua (dari tiga laga terakhir saya) adalah submission. Jadi pertarungan berikut saya, akan mencoba (menang dengan pukulan saya),” kata Eko sebelumnya.***

Editor: Sutrisno Tola

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler