Ternyata Ini Alasan Persib Bandung Belum Mainkan Daisuke Sato di Piala Presiden 2022

- 15 Juni 2022, 14:59 WIB
Ternyata Ini Alasan Persib Bandung Belum Mainkan Daisuke Sato di Piala Presiden 2022
Ternyata Ini Alasan Persib Bandung Belum Mainkan Daisuke Sato di Piala Presiden 2022 /Instagram.com @igpersib

Daisuke Sato belakangan diketahui menjadi pilihan pelatih Persib Bandung guna menambah kekuatan di lini belakang Pangeran Biru.

Daisuke Sato merupakan pemain dengan posisi bek kiri yang direkrut Persib Bandung.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Grup B Piala Presiden 2022: Barito Putera vs RANS Nusantara FC Bermain Imbang 1-1

Yaya Sunarya selaku pelatih fisik Persib Bandung menjelaskan, sebelum pelatih Robert Alberts banyak memantau pemain asal Asia yang akan bergabung dengan Pangeran Biru.

Namun setelah melakukan seleksi, Daisuke Sato menjadi pilihan Robert untuk mengisi lini belakang Persib Bandung.

"Dia (Daisuke Sato) salah satu pemain uang menjadi alternatif. Persib Bandung mendatangkan Daisuke Sato sesuai dengan posisi pemain yang dibutuhkan," kata Yaya belum lama ini, dikutip Teras Gorontalo dari Pikiran Rakyat.com, Rabu 15 Juni 2022.

Baca Juga: Momen Haru di Piala Presiden 2022, Sebelum Laga Persib Bandung vs Bali United Heningkan Cipta Untuk Eril

Menurut Yaya, pelatih dan tim Persib Bandung membutuhkan pemain yang akan memperkuat lini belakang, Daisuke Sato tentunya sebagai pilihan sesuai dengan strategi yang akan dimainkan.

Daisuke Sato juga merupakan pemain yang serba bisa, selain berposisi sebagai bek kiri, dia juga bisa menjadi pemain di sayap.

“Kita melihat komposisi berdasarkan strategi, taktikal, dan kekuatan di setiap lini, setiap pos. Kami melihat sesuai dengan kebutuhan yang ada di dalam tim. Makanya Coach Robert memilih dan kita memilih pemain di posisi itu," ujarnya.

Halaman:

Editor: Gian Limbanadi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah