Grup H Piala Dunia 2022, Hasil Pertandingan Portugal vs Uruguay, Skor 1-0, Man of the Match: Bruno Fernandes

- 29 November 2022, 06:28 WIB
Hasil pertandingan Portugal vs Uruguay, skor 2-0, babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022, Bruno Fernandes dinobatkan sebagai Man of the Match.
Hasil pertandingan Portugal vs Uruguay, skor 2-0, babak penyisihan Grup H Piala Dunia 2022, Bruno Fernandes dinobatkan sebagai Man of the Match. /FIFA/

Babak Pertama

Portugal bermain solid sejak awal babak. Meski sempat dicoba high press oleh para pemain Uruguay, Portugal tetap bisa keluar dari pressing tersebut.

Penempatan para pemain yang berdekatan dan mengalirkan bola dengan sabar jadi kuncinya. Uruguay yang tahu sulit merebut bola dari kaki para pemain Portugal akhirnya menggunakan blok medium ke rendah.

Sasaran serangan Portugal di area sayap. Dua bek sayap yang sama-sama overlap dan pergerakan bebas para pemain sayap membuat Uruguay tidak mudah ketika bertahan.

Namun sampai dengan menit ke-30, Uruguay mampu menjaga kotak penaltinya aman. Dari lima tembakan yang dilepaskan Portugal, hanya satu yang berasal dari dalam kotak penalti. Itupun tidak ada yang berbahaya.

Dominasi Portugal menyebabkan Uruguay hanya kebagian 29 persen penguasaan bola selama setengah jam pertama. Meski begitu, Uruguay lebih dulu menciptakan peluang berbahaya.

Momennya terjadi di menit ke-33. Rodrigo Bentancur melakukan akselerasi dari wilayah sendiri sampai ke kotak penalti Portugal dengan mengelabui dua pemain lawan. Ia hanya gagal mengelabui kiper Diogo Costa dalam situasi satu lawan satu.

Portugal mengakhiri 45 menit pertama dengan keunggulan yang betul-betul dominan. 70 persen penguasaan bola ditambah dengan delapan tembakan.

Namun, xG milik Portugal justru hanya sebesar 0,23 gara-gara hanya satu tembakan yang dilepaskan dari kotak penalti.

Sedangkan Uruguay yang hanya melepas empat tembakan, bisa menciptakan xG senilai 0,62 dengan tiga di antaranya ditembakkan dalam kotak penalti.

Halaman:

Editor: Viko Karinda

Sumber: FIFA Vidio


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah